Sandiaga Uno Tegas Blacklist Turis Rusia yang Nyalakan Bom Asap di Kawah Ijen

- Rabu, 8 Maret 2023 | 09:40 WIB
Kiri: Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno. ANTARA/ (Humas Kemenparekraf) / Kanan: Turis Rusia yang nyalakan bom asap di Kawah Ijen (Instagram/ijenbluefiretour)
Kiri: Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno. ANTARA/ (Humas Kemenparekraf) / Kanan: Turis Rusia yang nyalakan bom asap di Kawah Ijen (Instagram/ijenbluefiretour)

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno, secara tegas mem-blacklist kawanan turis asal Rusia yang menyalakan bom asap di Puncak Kawah Ijen, Banyuwangi, Jawa Timur.

Melalui akun Instagram-nya, Sandi mengatakan jika tujuh turis asal Rusia tersebut mendaki tanpa pemandu lokal.

"7 turis asal Rusia tanpa jasa pemandu lokal yang menyalakan flare saat mendaki Puncak Kawah Ijen, TEGAS KITA BLACKLIST!," tulis Sandi, dalam akun Instagram-nya, seperti dikutip Indozone, Rabu (8/3/2023).

Baca juga: Video Detik-detik Pendaki Nyalakan Smoke Bomb di Gunung Gede, Demi Konten?

Aksi menyalakan bom asap di Kawan Ijen kata Sandi, jelas melanggar Undang-undang No.5 Tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemnya.

Selain melanggar undang-undang, aksi menyalakan bom asap itu juga berpotensi mengganggu aktivitias para wisatawan lainnya yang ingin menikmati Kawah Ijen.

"Aksi ini berpotensi mengganggu aktivitas para wisatawan lain yang menikmati TWA Kawah Ijen," sambung Sandi.

Dia mengajak masyarakat untuk menjaga kelestarian lingkungan destinasi wisata yang dikunjungi.

"Yuk kita jaga kelestarian lingkungan destinasi wisata yang dikunjungi guna terciptanya lapangan pekerjaan melalui pariwisata yang berkelanjutan," pungkasnya.

Baca juga: Menengok Ojek Troli di Kawah Ijen yang Bisa Antar Sampai ke Puncak, Tarifnya Rp800 Ribu

Sebelumnya, viral aksi tujuh turis Rusia yang didominasi laki-laki asyik menyalakan bom asap dengan latar belakang Kawah Ijen.

Masing-asing turis yang memakai jaket dan masker gas itu tampak  memegang bom asap bewarna biru, kuning dan merah. Mereka terlihat berpose kece dengan bom asap di tangannya.

Aksi ketujuh turis Rusia ini pun langsung menuai kecaman dari sejumlah warganet. Mereka mengecam aksi turis yang seharusnya tidak menyalakan bom asap di Kawah Ijen.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X