Hotel Murah di Jepang Seharga Rp12 Ribu, Tapi...

- Jumat, 31 Januari 2020 | 11:52 WIB
Restoren di Hotel Asahi Ryokan. (Instagram/asahi_ryokan_japan)
Restoren di Hotel Asahi Ryokan. (Instagram/asahi_ryokan_japan)

Meski Jepang dikenal sebagai negara dengan biaya hidup yang mahal, namun tak menutup kemungkinan di negara itu ada tempat menginap dengan harga yang murah meriah.

Adalah hotel bernama Asashi Ryokan yang berlokasi di Fukuoka, Pulau Kyushu menawarkan penginapan dengan harga 100 yen atau sekitar Rp12 ribuan per malamnya.

Namun, untuk mendapatkan harga menginap yang murah tersebut, kamu harus melakukan live streaming di YouTube selama menginap di hotel tersebut,

Seluruh aktivitas kamu di Hotel Asashi Ryokan harus direkam namun dalam video mode tanpa suara. Artinya, kamu tidak perlu khawatir dengan orang lain yang menonton, sebab tidak akan ada suara kamu yang terdengar.

Sementara itu, untuk privasi dan keamanan, pemilik hotel mengizinkan tamu untuk mematikan lampu saat tidur dan juga tidak akan ada kamera pada saat berada di dalam kamar mandi.

Tamu yang menginap juga disarankan untuk menyimpan semua dokumen perjalanan seperti paspor, dan lain sebagainya agar tidak terlihat di kamera.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

15 Negara Terkecil di Dunia yang Layak Dijelajahi

Kamis, 28 Maret 2024 | 06:20 WIB
X