Bitung, Surganya Para Wisatawan

- Rabu, 9 Oktober 2019 | 08:55 WIB
(kemenpar.go.id)
(kemenpar.go.id)

Festival Pesona Selat Lembeh 2019 yang digelar di Kota Bitung Sulawesi Utara diharapkan mampu menarik wisatawan mancanegara (wisman) agar dapat menikmati keindahan bawah lautnya.

Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya memuji atraksi yang disuguhkan saat gelaran Festival Pesona Selat Lembeh 2019 yang masuk tahun ke-4 dalam Top 100 Calender of Event (CoE) nasional itu.

“Ini sangat bisa memposiskan Bitung sebagai destinasi wisata bahari di Tanah Air,” kata Arief Yahya.

Menpar Arief Yahya mengklaim pertumbuhan wisman yang datang ke Bitung alami peningkatan. Dalam catatannya, Kementerian Pariwisata menghitung kedatangan wisman sejak 2016 ke 2018 sebesar 29,5 persen. Dengan rata-rata pertumbuhan dalam kurun waktu 3 tahun sebesar 14,7 persen.

Sementara itu pertumbuhan wisatawan nusantara (wisnus) 2016 ke 2018 sebesar 700 persen, dengan rata-rata pertumbuhan dalam kurun waktu 3 tahun sebesar 350 persen.

Bitung di klaim memiliki hutan lindung dan cagar alam yang sangat memesona. Ada monyet hitam Sulawesi, ada burung yang datangnya musiman dari Australia dan semua yang dibutuhkan wisatawan ada di Bitung. Inilah yang membuat Bitung menjadi surga wisatawan.

Walikota Bitung Maximiliaan Jonas Lomban menegaskan bahwa Bitung merupakan surga bagi wisatawan. Bitung mempunyai Selat Lambeh yang sangat kaya akan lautnya, dan mempunyai 95 titik selam di dalamnya.

“Tak heran, karena keistimewaan tersebut, Selat Lembeh sering kali dijuluki sebagai The Mecca of Divers atau The Mecca of Macro Photography,” kata Menpar.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X