Melihat Jejak Terakhir Mbah Maridjan, Saksi Bisu Keganasan Merapi

- Jumat, 15 Juli 2022 | 11:25 WIB
Petilasan Mbah Maridjan, korban erupsi Gunung Merapi. (Eko Haryanto/ZCreators)
Petilasan Mbah Maridjan, korban erupsi Gunung Merapi. (Eko Haryanto/ZCreators)

Sejak persitiwa meletusnya Gunung Merapi pada 26 Oktober 2010, nama Mbah Maridjan begitu dikenal. Erupsi tersebut menyebabkan 30 orang meninggal dunia, termasuk wartawan, relawan PMI dan Mbak Maridjan sendiri. 

-
Petilasan Mbah Maridjan, korban erupsi Gunung Merapi. (Eko Haryanto/ZCreators)

Kini rumah Mbah Maridjan telah dipugar dan dijadikan museum. Wisatawan dapat melihat berbagai macam benda, motor, hingga gamelan yang jadi korban letusan Gunung Merapi milik Mbah Maridjan dan keluarganya dipajang. 

-
Gamelan Mbah Maridjan. (Eko Haryanto/ZCreators)

Di museum ini, dipajang juga mobil relawan yang kala itu digunakan untuk mengevakuasi Mbah Maridjan, namun gagal karena tersapu awan panas. Foto-foto dokumentasi letusan Gunung Merapi dan proses evakuasi kala itu juga bisa dilihat di museum ini. 

-
Lukisan Mbah Maridjan. (Eko Haryanto/ZCreators)

Selain itu ada juga nama-nama korban erupsi Merapi dipajang di museum ini. Kemudian pada bangunan joglo di sebelah monumen itu terdapat petilasan dengan nisan dan disampingnya terdapat foto-foto Mbah Maridjan. 

-
Mobil evakuasi korban erupsi Gunung Merapi. (Eko Haryanto/ZCreators)

Di petilasan ini pengunjung seringkali memanjatkan doa untuk mbah maridjan. Namun banyak juga wisatawan yang mengira jika petilasan ini adalah makam Mbah Maridjan.

Petilasan ini adalah lokasi ditemukannya jenazah Mbah Maridjan dalam posisi sujud saat letusan merapi 2010 lalu terjadi. Keberadaan museum ini untuk mengenang terjadinya peristiwa menyedihkan tersebut. 

-
Nama-nama korban erupsi Gunung Merapi. (Eko Haryanto/ZCreators)

Museum ini berada di Desa Kinahrejo, Umbulharjo, Kabupaten Sleman, DIY. Untuk datang ke sini tidak dikenakan tiket masuk, hanya disediakan kotak yang bisa diisi dana sukarela oleh para wisatawan.

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

Editor: Yayan Supriyanto

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X