Sandiaga Uno Terpukau Keindahan Desa Ranu Pani di Lumajang

- Senin, 20 September 2021 | 14:21 WIB
Ranu Pani, Lumajang, Jawa Timur. (Dok. Kemenparekraf)
Ranu Pani, Lumajang, Jawa Timur. (Dok. Kemenparekraf)

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno mengaku terpukau dengan keindahan alam dan budaya di Desa Ranu Pani, Lumajang, Jawa Timur. Hal ini diungkapkan oleh Sandiaga saat melakukan visitasi 50 terbaik Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021 pada Minggu (19/9/2021).

Ia juga mengaku kagum pada fasilitas yang dimiliki oleh desa yang menjadi titik terakhir pendakian ke Gunung Semeru itu.

"Saya sangat berkesan, kagum dan bukan hanya alam dan budaya tapi fasilitasnya juga mumpuni, toiletnya bersih, juga warganya sangat ramah, saya ingin mengajak masyarakat untuk berwisata #diranupaniaja," kata Sandiaga dalam keterangannya dikutip Senin (20/9/2021).

Ia berpesan agar semua pihak menjaga protokol kesehatan yang ketat dan disiplin hingga situasi pandemi mulai membaik.

"Kami sangat berbangga bisa hadir di sini, ini pertama kalinya saya datang ke sini. Kehadiran kami bukan hanya hadir seperti undangan Pak Bupati dan Wakil Bupati, tapi saya juga menginap untuk bisa merasakan langsung sensasi bermalam di sini yang suhunya bisa sampai 9-11 derajat,” katanya.

-
Ranu Pani, Lumajang, Jawa Timur. (Dok. Kemenparekraf)

Wilayah Ranu Pani masuk dalam kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BTS) hingga membuat desa ini memiliki pemandangan alam yang sangat indah. Berdekatan dengan Ranu Pani, di kawasan tersebut ada danau yang terkenal yaitu Ranu Regulo dan Ranu Kumbolo.

"Saya melihat desa wisata Ranu Pani ini memiliki potensi untuk berkembang dan tertata dengan baik, kami hadir untuk memberikan dukungan agar ekonomi bisa kembali bangkit dan membuka lapangan kerja seluas-luasnya," ungkap Sandiaga.

BACA JUGA: Indonesia Disarankan Hadirkan Promo pada Wisatawan Kanada yang Ingin Honeymoon!

Untuk menuju Ranu Pani, wisatawan yang datang dari Kota Lumajang bisa menuju Senduro kemudian melewati alas Burno untuk sampai di lokasi. Sedangkan untuk wisatawan yang datang dari Malang, bisa lewat Pasar Tumpang.

Kemudian alternatif rute lainnya adalah melalui Jalan Nasional III dengan menggunakan kendaraan pribadi. Jika memilih menggunakan angkutan umum, wisatawan dapat melanjutkan perjalanan dengan membayar sewa hardtop atau mobil jeep. Naik jeep akan memperpendek jarak tempuh dari Bromo menuju Ranu Pani.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X