Ada Pantai Khusus Wanita, Hijabers Auto Nyaman Bisa Healing Gratis di Sini

- Sabtu, 21 Mei 2022 | 08:58 WIB
Sarisu, pantai khusus wanita yang nyaman untuk hijabers (Elisa Oktaviana/IDZ Creators)
Sarisu, pantai khusus wanita yang nyaman untuk hijabers (Elisa Oktaviana/IDZ Creators)

Bagi kalian yang berhijab, menikmati vitamin sea di pantai, mungkin lebih ‘menantang’. Saat berenang, hijabers harus menggunakan outfit khusus yang menutup aurat. Belum lagi saat berbaur dengan lawan jenis. Kadang bikin risih, kan?

Lain cerita kalau kalian ke Sarisu Plaji, pantai khusus untuk wanita. Letaknya di kota Antalya, Turki. Pantai Sarisu membentang di tepi Laut Mediterania, yang airnya berwarna biru kehijauan.

-
Sarisu Plaji, salah satu pantai khusus wanita di Turki (Elisa Oktaviana/IDZ Creators)

Sarisu termasuk satu dari 400 pantai di Turki yang mendapat sertifikat Blue Flag. Ini berarti, pantai dan lautnya telah memenuhi standar Uni Eropa, untuk kebersihan dan sanitasi.

-
Pantai khusus kaum hawa di Turki (Elisa Oktaviana/IDZ Creators)

Di pantai ini kaum hawa bisa menjaga privasi, lebih santai menikmati liburan, juga lebih memungkinkan mengeksplorasi pantai dan laut. Yang terpenting, di sini engga ada batasan mengenai pakaian renang.

Mau menggunakan bikini atau burkini? Bebas. Mau memakai Hasema, baju renang khusus yang menyembunyikan lekuk tubuh juga boleh.

-
Enggak ada batasan untuk pakaian renang (Elisa Oktaviana/IDZ Creators)

Pantai Sarisu dikelola pemerintah provinsi Antalya. Tempat liburan gratis ini resmi menjadi pantai khusus wanita, pada tahun 2016. Tujuannya, menghindari pelecehan dan kekerasan seksual. Juga memberi kenyamanan ekstra untuk muslimah terutama yang berhijab.

Pantai Sarisu merupakan kawasan wisata terpadu, lengkap dengan berbagai fasilitas yang bisa menciptakan liburan sempurna. Ratusan kursi berjemur di pantai, restoran dan kafe, salon, spa, hammam atau pemandian khas Turki, butik, lapangan voli pantai dan basket beserta peralatannya, taman bermain anak, sampai klinik kesehatan.

-
Pantai Sarisu, tempat hangout dan healing kaum hawa (Elisa Oktaviana/IDZ Creators)

Pantai ini juga ramah bagi penyandang disabilitas. Blind track atau jalur pemandu tuna netra, terbentang di sepanjang pantai. Mereka yang ingin berenang, bisa melewati jalur khusus dan boleh minta didampingi lifeguard

Untuk menjaga privasi, hanya personel wanita yang bekerja di sini. Termasuk petugas keamanan dan penjaga pantai. Anak lelaki yang diperbolehkan masuk, maksimal berusia 8 tahun.

-
Salah satu fasilitas gratis untuk pengunjung pantai (Elisa Oktaviana/IDZ Creators)

Pantai Sarisu buka setiap hari, mulai jam 8 pagi sampai 6 sore. Pantai tutup selama  musim dingin. Pantai ini populer di kalangan warga lokal dan wisatawan mancanegara. Bagi yang datang dengan kendaraan umum, bisa menumpang kereta traktor dari terminal bus ke pintu masuk pantai, dan sebaliknya. Gratis.

Di Turki, ada sekitar 10 pantai khusus wanita. Selain di Antalya, ada pula di Istanbul, Alanya dan Samsun. Sebagian dikelola pemerintah provinsi, sisanya merupakan private beach yang dikelola pihak hotel atau swasta.

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join IDZ Creators dengan klik di sini.

-
IDZ Creators

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X