Pasangan Suami Istri Ditegur Hingga Diusir oleh Pelayan Restoran, Karena Masalah Ini!

- Senin, 27 September 2021 | 11:59 WIB
Restoran. (photo/Ilustrasi/Pexels/Waldemar Brandt)
Restoran. (photo/Ilustrasi/Pexels/Waldemar Brandt)

Pada masa pandemi COVID-19 ini, masker menjadi salah satu hal penting yang harus dimiliki sebagian orang. Ini dapat membantu meminimalisirkan penyebaran COVID-19. Tetapi, hal ini tidak berlaku untuk seorang pasangan suami istri di Dallas, Texas, AS. 

Mereka adalah Jose Lopez dan Natalie Wester. Mereka dilaporkan mendapatkan perlakuan yang tidak lazim dari pelayan restoran dikarenakan masalah masker. Kejadian ini terjadi pada 10 September 2021. Pada saat itu, pasangan suami-istri itu hendak bertemu temanya-temannya di Hang Time Sports Grill & Bar di Rowlett. 

"Sebelum makanan pembuka keluar, pelayan datang dan duduk di sebelah saya. Dan dia menyatakan bahwa 'Anda harus melepas masker jika Anda ingin berada di sini. Pemilik menyuruh saya ke sini. Kami tidak mengizinkan masker di bar'," ujar Wester, mengutip NBC DFW. 

Dia juga bercerita pelayan restoran memberi tahu bahwa masker tidak diberlakukan di restoran tersebut. Wester juga mengatakan bahwa dia mengenakan masker karena terdapat anak berusia 4 tahun di rumah yang menderita cystic fibrosis. Diklaim, penyakit itu menyebabkan infeksi yang lebih buruk jika terinfeksi COVID-19. 

Hanya saja, alasan tersebut tidak dapat diterima oleh pelayan restoran. Bahkan, pelayan itu memberikan dua opsi kepada mereka yaitu untuk melepaskan masker atau untuk membatalkan pesanan dan keluar dari restoran itu. 

Di sisi lain, Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit di AS untuk saat ini masih merekomendasikan warga dengan usia di atas 2 tahun untuk mengenakan masker setiap saat, terutama ketika berada dalam indoor.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

15 Negara Terkecil di Dunia yang Layak Dijelajahi

Kamis, 28 Maret 2024 | 06:20 WIB
X