Melihat Keindahan Arsitektur Bangunan Es Sebagai Pusat Pariwisata Olimpiade Musim Dingin

- Minggu, 12 Desember 2021 | 15:29 WIB
Pemandan pusat pariwisata di China. (Photo/Designboom)
Pemandan pusat pariwisata di China. (Photo/Designboom)

Pemandangan pusat pariwisata XinXiang di China mencuri perhatian para wisatawan. Pemandang es dengan volume yang cukup raksasa dan transparan membuat mata banyak orang penasaran.

Pusat pariwisata itu dibuat sebagai ikon arsitektur distrik pariwisata baru yang didedikasikan untuk olahraga musim dingin mendatang.

Pemimpin Arsitektur

-
(Photo/Designboom)

 

Pembuatan bangunan itu dipimpin oleh Arsitek Qiang Zou dan Mathieu Forest. Proyek tersebut diharapkan dapat menciptakan indikator perkotaan yang solid.

Selain itu, arsitektur itu juga diharapkan dapat menyatukan distrik dan menarik pengunjung lokal hingga regional. Desain yang tidak biasa benar-benar membuat banyak orang penasaran untuk mengunjunginya.

Sembilan Blok Es Batu

-
(Photo/Designboom)

 

Desain yang tidak biasa itu menggabungkan sembilan blok arsitektur berbentuk 'es batu' yang saling tumpang tindih dan saling mengimbangi.

Desain itu dianggap mewakili tema umum distrik rekreasi yang ada di kota tersebut. Penampilan langsung itu menjadi lebih halus dan kompleks saat seseorang mendekati bangunan berkat kaca transparan.

Pengunjung akan diperlihatkan banyak kristal es yang kusut dan tembus cahaya yang menaring banyak cahaya lain dari pemandangan interiornya.

Baca juga: 5 Kota di Indonesia yang Paling Sering Dikunjungi Wisatawan Sepanjang Tahun 2021

Pemanfaatan Perspektif Volume yang Berubah Bentuk

-
(Photo/Designboom)

 

Interior dari bangunan itu juga mempermainkan visual. Para arsitektur membentuk pusat pahatan sedemikian rupa sehingga dapat dilihat secara berbeda menurut setiap sudut penemuan.

Dari arah barat, kubus atas bergeser ke samping, kantilever 34m di atas tanah untuk menandai akhir perspektif. Sementara dari Selatan, komposisinya lebih seimbang agar sesuai dengan suasana danau yang tenang.

Disisi lain, jika dilihat dari sudut Utara, akses pejalan kaki utama, kubus-kubus itu mendekat membentuk celah vertikal 34m yang mengundang pengunjung untuk masuk ke tengah. Kubus atas akan terlihat lebih transparan di alam dan tergantung di langit, rumah tempat kontemplasi serta relaksasi.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X