Saat Ribuan Ubur-ubur Kunjungi PLN Paiton di Probolinggo

- Kamis, 30 April 2020 | 12:10 WIB
Ubur-ubur kunjungi PLN Paiton. (Tangkapan layar/Instagram)
Ubur-ubur kunjungi PLN Paiton. (Tangkapan layar/Instagram)

Ada sekitar ribuan ubur-ubur menyambangi Unit Pembangkitan (UP) PT PJB Paiton 1 dan 2 yang berada di Probolinggo, Jawa Timur. Ini merupakan kejadian yang kedua kalinya terjadi setelah sebelumnya pada tahun 2016 lalu.

Kemunculan ubur-ubur terjadi pada Sabtu (25/4) dini hari, sekitar pukul 03.30 WIB. Ubur-ubur itu muncul di bawah conveyor. Fenomena kemunculan ubur-ubur itu pun diunggah oleh akun Instagram resmi pln_id.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by PLN (@pln_id) on

"Malam minggu kemarin PLN mendapat kunjungan dari tamu tak diundang yaitu ribuan ubur-ubur tepatnya di PLTU Paiton 1 dan 2 yang dikelola oleh anak usaha PLN, PT PJB."

"Berbeda dengan kunjungan pada tahun 2016, kali ini PT PJB telah mempersiapkan langkah penanganan untuk menjaga keberlangsungan penyediaan listrik di pembangkit yang memiliki daya terpasang 800 MW ini tidak terganggu."

"PJB memastikan menggunakan metode kehati-hatian dan ramah lingkungan untuk menjaga biota laut ini tidak masuk ke dalam mesin pembangkit dan tetap terjaga kelestariannya. Ubur-ubur dikendalikan dengan 3 lapis pengaman berupa jaring-jaring."

"Kejadian ini bukan hal yang mudah bagi kami, karena serangan ubur-ubur ini terjadi pada saat Pandemi COVID-19 dan di tengah bulan Ramadan, namun sebagai lini terdepan kelistrikan kami berkomitmen untuk mengatasi kejadian ini dengan sepenuh hati."

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X