Tetap Utamakan Layanan Pelanggan Selama Pandemi, Bandara Ngurah Rai Bali Sabet Penghargaan

- Rabu, 10 Februari 2021 | 09:18 WIB
Petugas memeriksa tiket calon penumpang pesawat udara di Terminal Domestik Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali. (ANTARA FOTO/Fikri Yusuf)
Petugas memeriksa tiket calon penumpang pesawat udara di Terminal Domestik Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali. (ANTARA FOTO/Fikri Yusuf)

Airport Council International (ACI) menganugerahi penghargaan "The Voice of Customer Initiative" kepada Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali.

Gelar itu sebagai bentuk pengakuan dan penghargaan bagi bandara yang tetap mendengar dan mengutamakan pelayanan terhadap pelanggannya selama pandemi Covid-19 pada tahun 2020.

Hal tersebut dibenarkan oleh General Manager Kantor Cabang PT Angkasa Pura I (Persero) I Gusti Ngurah Rai, Bali, Herry A.Y. Sikado.

"Pengakuan sebagai The Voice of Customer Recognition dari ACI ini tidak lepas dari peran dan kerja keras seluruh petugas maupun pemangku kepentingan di Bandara I Gusti Ngurah Rai," ujar Herryu dikutip dari Antara.

Selain Bandara Ngurah Rai, terdapat 12 bandara lain yang dikelola PT Angkasa Pura I (Persero) yang meraih pengakuan "The Voice of Customer Initiative" dari Airport Council International.

Di antaranya, Bandara Sultan Hasanuddin Makassar, Bandara Juanda Surabaya, Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan, Bandara Internasional Yogyakarta, Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin.

Bandara Jenderal Ahmad Yani Semarang, Bandara Adi Soemarmo Solo, Bandara Sam Ratulangi Manado, Bandara Lombok Praya, Bandara El Tari Kupang, Bandara Pattimura Ambon serta Bandara Frans Kaisiepo Biak.

Sementara itu, Direktur Utama PT Angkasa Pura I (Persero), Faik Fahmi menjelaskan, pengakuan dari ACI itu merupakan bukti berbagai upaya Angkasa Pura I yang tetap mengutamakan dan menjaga standar pelayanan di masa pandemi Covid-19.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X