Serunya Offroad di Lereng Gunung Merapi, Uji Adrenalin Jadi Kenangan Tak Terlupakan

- Rabu, 12 April 2023 | 13:50 WIB
Offroad di lereng Gunung Merapi (Z Creators/Yovan Affandi)
Offroad di lereng Gunung Merapi (Z Creators/Yovan Affandi)

Yogyakarta adalah salah satu kota di Indonesia yang menjadi pusat wisata, bagi masyarakat menghabiskan waktu liburan dari penatnya pekerjaan.

Kota ini memiliki banyak destinasi wisata, hingga beberapa orang menjuluki Yogyakarta sebagai surganya wisatawan untuk berlibur.

Bagi kamu yang sering liburan ke Yogyakartan, tentu sudah tidak asing lagi dengan berbagai objek wisata, seperti merapi, kopi klotok dan wisata pantainya yang menawan.

Baca juga: Liburan Seru di Agro Bhumi Merapi, Tempat Asik Belajar Pertanian dengan View Gunung Merapi

Tapi, jika kamu ingin mencoba wisata yang sedikit menguji adrenalin, wajib banget nih cobain destinasi wisata Merapi Lava Tour, yang berlokasi di Kaliurang, tepatnya di kaki Gunung Merapi.

Merapi Lava Tour

-
Offroad di lereng Gunung Merapi (Z Creators/Yovan Affandi)

Merapi Lava Tour menawarkan sensasi berkendara dengan menggunakan kendaraan jeep, yang nantinya kamu akan diarahkan ke beberapa tempat yang berada di lereng Gunung Merapi.

Sepanjang perjalanan, kamu akan dibawa ke tempat-tempat pasca letusan Gunung Merapi, seperti Museum Sisa Hartaku, dan Bunker Kaliadem.

Untuk menikmati wisata Merapi Lava Tour, kamu harus menyewa jeep yang bisa diisi empat orang. Masing-masing akan diberikan helm pelindung keselamatan, karena wisata ini tergolong lumayan extreme.

Paket Merapi Lava Tour

Merapi Lava Tour ini sendiri terdapat beberapa paket pilihan seperti:

Paket Short Route

-
Offroad di lereng Gunung Merapi (Z Creators/Yovan Affandi)

Paket ini dibanderol dengan harga Rp400.000 per jeep. Dengan harga segitu, pengunjung akan diajak menyusuri Sungai Opak menuju Desa Petung dan ke Museum Sisa Hartaku.

Baca juga: Spot Camping di Kaki Gunung Merapi, Suasana Lebih Asyik Jika Bersama Keluarga

Setelah itu, perjalanan akan dilanjutkan menuju Desa Kaliadem dan akan dilanjutkan ke Batu Alien, dengan durasi waktu sekitar 1-2 jam.

Paket Medium Route

-
Sensasi offroad di lereng Gunung Merapi (Z Creators/Yovan Affandi)

Paket yang dibanderol Rp450.000 ini akan memulai perjalanan dari Sungai Opak menuju Desa Petung dan ke Museum Sisa Hartaku.

Lalu, dilanjutkan ke beas Rumah Mbah Maridjan di Desa Kinahrejo, untuk mengunjungi petilasan serta museum bekas Sang Juru Kunci Merapi, dengan durasi waktu sekitar 2-3 jam perjalanan.

Halaman:

Editor: Z Creators

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X