Warga China Dilarang Kunjungi Taiwan

- Jumat, 2 Agustus 2019 | 13:26 WIB
Time
Time

Pemerintah China mulai berlakukan kebijakan pelarangan mengunjungi Taiwan yang pergi secara perseorangan. Kebijakan itu sudah mulai berlaku sejak 1 Agustus.

Sebelumnya, pelarangan mengunjungi Taiwan hanya berlaku bagi warga kota Beijing, Shanghai, dan Xiamen. Namun kini pelarangan tersebut diperluas hingga ke 47 kota lainnya yang berada di China daratan.

Namun pelarangan mengunjungi Taiwan tidak berlaku bagi warga China daratan yang pergi untuk urusan bisnis dan secara berkelompok.

Kebijakan ini muncul seiring meningkatkan ketegangan konflik selat antara China daratan dan Taiwan. Keduanya saat ini masih terlibat konflik terkait penjualan senjata senilai 2,2 miliar dolar AS ke Taiwan, protes pro-demokrasi Hong Kong, dan kunjungan Presiden Taiwan Tsai Ing-wen ke New York.

Secara de facto internasional, Taiwan dan China daratan adalah dua negara yang berbeda. Namun hingga kini, China daratan tidak mengakui kedaulatan Taiwan dan masih menganggap negara pulau tersebut masih menjadi bagian dari negaranya.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

15 Negara Terkecil di Dunia yang Layak Dijelajahi

Kamis, 28 Maret 2024 | 06:20 WIB
X