Penampakan Kota Tua Brussels yang Berhiaskan 400 Ribu Kuntum Bunga, Indah Banget!

- Selasa, 16 Agustus 2022 | 12:19 WIB
Karpet raksasa di Brussels, Belgia (Fabiola Lawalata/Z Creators)
Karpet raksasa di Brussels, Belgia (Fabiola Lawalata/Z Creators)

Setiap dua tahun sekali alun-alun kota Brussels, Belgia, berubah menjadi sangat berwarna karena di tengahnya dihiasi karpet bunga. Enggak tanggung-tanggung, “karpet” cantik tersebut terbuat dari 400.000 kelopak bunga segar di halaman seluas 1.680 meter persegi.

Acara bertajuk ‘Brussels Flower Carpet’ ini telah diadakan selama 50 tahun, setiap tahunnya mengusung tema yang berbeda.

-
Ratusan ribu bunga dirangkai indah menjadi karpet raksasa (Fabiola Lawalata/Z Cretors)

Untuk tahun ini temanya sama seperti tahun awal festival digelar yakni Arabesque atau pola ornamen daun atau bunga yang digambar berlekuk indah. Ini adalah hasil pikir Roo Aguilar Aguado, seorang seniman asal Meksiko.

-
Hamparan bunga warnai halaman Balai Kota Brussels (Fabiola Lawalata/Z Creators)

Karena gelombang panas sedang menghantam Eropa musim panas tahun ini, jenis kuntum bunga yang dipilih juga disesuaikan, seperti begonia, dahlia, krisan, kulit kayu, rumput dan beberapa bunga yang masih diletakkan di dalam pot. 

-
Karpet raksasa terbuat dari 400 ribu kuntum bunga (Fabiola Lawalata/Z Creators)

Buat yang ingin melihat keindahannya dari ketinggian, Balai Kota Brussels membuka pintu dan balkonnya, buat pengunjung.

Artikel menarik lainnya:

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

15 Negara Terkecil di Dunia yang Layak Dijelajahi

Kamis, 28 Maret 2024 | 06:20 WIB
X