Usai Gunung Meletus, Jepang Kemunculan Pulau dengan Bentuk Bulan Sabit!

- Minggu, 22 Agustus 2021 | 11:21 WIB
Tampilan pulau berbentuk bulan sabit di Jepang usai gunung meletus. (photo/Dok. JAPAN COAST GUARD/VIA KYODO)
Tampilan pulau berbentuk bulan sabit di Jepang usai gunung meletus. (photo/Dok. JAPAN COAST GUARD/VIA KYODO)

Aktivitas gunung api bawah laut menjadi hal biasa di Jepang. Baru-baru inio, ada pulau baru yang terdeteksi setelah gunung meletus. Mengutip Japan Times, pulau baru ini sangatlah mennarik. Hadir dengan bentuk seperti bulan sabit, berada sekitar 1.200 km di selatan Tokyo. 

Pulau ini menjadi bagian dari Kepulauan Jepang di Samudra Pasifik, Belum mempunyai nama, pulau ini mempunyai diameter 1 km dengan lengkungan seperti huruf C. Penjaga pantai Jepang masih harus terus mengamati perubahan ukuran pulau itu. 

Pulau itu muncul karena letusan gunun berapi di sekitar 50 km selatan Iwo Jima, yang merupakan bagian Kepulauan Ogasawara di Samudra Pasifik. Letusan gunung berapi ini mulai pada Jumat lalu.

Sebelum muncul, terdapat beberapa leltusan bawah laut yang terjadi. Dimana, gumpalan gas naik lebih dari 15 km. Badan Meteorologi sendiri sudah mengeluarkan peringatan mengenai asap dan endapan abu besar di perairan itu. Karena letusan aktif diperkirakan akan terus berlanjut. 

Penjaga pantai menemmukan pulau baru ini ketika amati letusan dari udara pada 15 Agustus. Batu apung yang diciptakan oleh aktivitas dari gunung berapi juga ditemukan penjaga pantai, mengambang di area 60 km ke area barat laut. 

Pulau-pulau baru ini telah dikonfirmasi di daerah itu pada 1904, 1914, dan 1986. Semua pulau-pulau ini telah tenggelam karena erosi gelombang arus laut. Yang terakhir tenggelam adalah yang muncul pada 1986. Pulau ini tenggelam sekitar 2 bulan usai muncul.

Ini dikarenakan gunung berapi dekat selatan Iwo Jima ini masih sangat aktif, sehingga seringkali mencatat pulau baru. Pulau-pulau ini pun diakui sebagai pulau yang terbentuk secara alami sesuai dengan standar internasional.

Artikel Menarik Lainnya:

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X