Arab Saudi Sediakan Bilik Disinfeksi di Masjidil Haram dan Masjid Nabawi

- Sabtu, 9 Mei 2020 | 11:40 WIB
Masjidil Haram, Mekkah, Arab Saudi. (Saudi Press Agency via REUTERS)
Masjidil Haram, Mekkah, Arab Saudi. (Saudi Press Agency via REUTERS)

Pemerintah Arab Saudi menyediakan bilik disinfeksi di pintu masuk Masjidil Haram dan Masjid Nabawi. Bilik tersebut telah diuji coba sejak Kamis (7/5).

Bilik disinfeksi itu wajib dilalui para jamaah satu per satu bagi hendak memasuki masjid. Nantinya, jamaah hanya perlu berhenti sekitar 1-2 menit dan akan disemprot cairan disinfektan dari ujung kepala hingga ujung kaki.

-
Saudi Press Agency via REUTERS

Selain disemprot cairan disinfektan, bilik tersebut juga dilengkapi dengan alat pengecekan suhu tubuh seseorang dari jarak 6 meter. Informasi suhu seseorang akan ditampilkan dalam sebuah layar.

Jika dalam proses uji coba saat ini bilik disinfeksi dinilai efektif, maka kemungkinan bilik tersebut akan disediakan di seluruh masjid di Arab Saudi.

-
Saudi Press Agency via REUTERS

Akibat pandemi corona, hingga saat ini masjid-masjid di Arab Saudi masih ditutup untuk umum. Sebelumnya, sudah ada kabar yang menyebut bahwa masjid di negara itu akan kembali dibuka, namun hingga saat ini pemerintah Arab Saudi belum mengumumkan tanggal pastinya.

Selama bulan Ramadan, pemerintah Arab Saudi mengimbau kepada seluruh warganya untuk melakukan ibadah dari rumah saja.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X