Cuma Ada di Jepang! Jalan-jalan Naik Kereta Dilayani Geisha

- Minggu, 23 Februari 2020 | 16:22 WIB
Geisha (Visitjapan)
Geisha (Visitjapan)

Desa Shirakawa-go, Gifu, Jepang terkenal dengan wisatanya yang unik. Desa tersebut menghadirkan kereta wisata dengan pertunjukan Maiko (sebutan untuk Geisha magang).

Sejumlah hal menarik ditawarkan oleh kereta yang dioperasikan oleh Nagaragawa Railway Co ini. Nantinya, para wisatawan akan ditemani oleh Geisha menikmati perjalanan selama di kereta.

-
Maiko Train Jepang (Visitjapan)

Geisha akan menghibur penumpang kereta dengan menari dan sejumlah pertunjukan menghibur lainnya.

Kereta wisata yang disebut Maiko Train ini sebenarnya pernah berporasi pada 2017 lalu. Namun, karena tak ada maiko yang tersedia, kereta wisata ini pun vakum selama dua tahun.

-
Geisha melayani para wisatawan Maiko Train (visitjapan)

Hingga akhirnya, pihak kereta akan membuka kembali Maiko Train ini untuk umum di bulan Maret mendatang. Tapi, kabarnya kereta ini hanya akan beroperasi pada tanggal 1, 15, 20 dan 25 Maret saja.

Wisatawan bisa menaiki kereta ini dari Seki Stasion menuju Goju-Hachiman Stasion. Kemudian, dari Horoyoi Plan Package yang berangkat dari Goju-Hachiman Stasion menuju Seki Stasion.

Jika tertarik menggunakan wisata unik ini, kamu harus merogoh kocek  sekitar Rp 2 juta per orang untuk tiket PP. Sementara itu, untuk sekali jalan, wisatawan hanya perlu membayar Rp1,2 juta.

-
Makanan yang disediakan Maiko Train (visitjapan)

Dengan membayar segitu, kamu akan mendapat keisaki atau makan siang mewah dari restoran tradisional, sake dan snack khas Negeri Sakura tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X