Disneyland Shanghai Kembali Dibuka, Jumlah Pengunjung Dibatasi

- Senin, 11 Mei 2020 | 10:57 WIB
Shanghai Disneyland. (Walt Disney Co.)
Shanghai Disneyland. (Walt Disney Co.)

Disneyland Shanghai atau Shanghai Disney Resort kembali dibuka pada hari ini. Tiket masuk yang dijual sejak Jumat minggu lalu telah habis dalam beberapa menit. Salah satu alasannya karena jumlah tiket yang dijual lebih sedikit dari biasanya.

Melansir Hollywood Reporter, Senin (11/5/2020), pihak manajemen Disneyland Shanghai menerapkan beberapa aturan terkait pembukaan kembali taman hiburan yang telah tutup selama tiga bulan.

Aturan itu memerhatikan jarak sosial atau physical distancing yang ketat dan langkah-langkah keselamatan publik. Jumlah pengunjung pun dibatasi hanya 30% dari kapasitas atau 24 ribu.

Tak hanya itu, pengunjung juga diberikan batas waktu untuk bermain di taman hiburan. Waktu kunjungan tercetak di tiket yang sudah dibeli. Pada kloter pertama, hanya ada 200 pengunjung yang diizinkan masuk ke taman hiburan pada pukul 09.30 pagi. Langkah ini diambil untuk menjaga keamanan tamu dan membantu staf menyesuaikan diri dengan prosedur keselamatan baru. 

Pihak manajemen telah bekerja sama dengan pejabat kesehatan masyarakat Tiongkok untuk menerapkan serangkaian langkah-langkah keselamatan baru. Sebut saja menjaga jarak sosial, mengenakan masker yang diperlukan untuk staf dan pelanggan, sering membersihkan wahana bermain, serta memeriksa suhu pengunjung saat masuk. Para pengunjung juga tidak diperkenankan untuk berfoto dengan badut karakter Disney.

Kendati demikian, para pengunjung tetap dapat menikmati hampir semua wahana taman hiburan, atraksi, toko-toko, dan restoran. Memang ada beberapa wahana yang masih offline. Tapi pengunjung tetap bisa menikmati pengalaman yang relatif bebas kerumunan dengan perubahan terbatas pada penawaran biasa fasilitas.

"Kami masih ingin para pengunjung memiliki kesempatan untuk melihat teman-teman Disney favoritnya dan mendapatkan kesempatan untuk mengambil foto. Prosesi kecil dari beberapa kendaraan hias juga akan keluar sepanjang hari dan mengejutkan pengunjung, semoga," ujar Senior VP Operations Disneyland Shanghai Andrew Bolstein.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X