Asyiknya Glamping di Asram Edupark Jogja, Nuansa Adem Bikin Betah Liburan

- Rabu, 8 Maret 2023 | 13:36 WIB
Glamping di Asram Edupark pas buat liburan (Z Creators/Diva Ami)
Glamping di Asram Edupark pas buat liburan (Z Creators/Diva Ami)

Kota Jogja selalu punya daya tarik sendiri bagi para wisatawan, termasuk soal destinasi wisata dan destinasi penginapan menarik.

Selain di hotel, kamu bisa menghabiskan waktu liburan di Jogja dengan glamping. Salah satu tempat yang bisa kamu datangi ialah Asram Eduupark.

Di sini, kamu akan disuguhkan dengan view pepohonan, sehingga sensasinya seperti camping di rumah pohon. Suasana yang syahdu akan membuat kamu susah move on.

-
Glamping di Asram Edupark pas buat liburan (Z Creators/Diva Ami)

Asram Edupark sendiri berlokasi di Jl. Puspita Baru, Jomblang, Mlati, kabupaten Sleman, Yogyakarta.

Baca juga: Bogor Rasa Bali, Lokasi Glamping Ini Cocok Banget untuk Rayakan Tahun Baru Imlek Kamu!

Selain memiliki taman edukasi dengan tema alam yang lengkap, seperti outbond, playground, resto and coffee, picnic area, BBQ cooking experience. Di sini juga menyediakan penginapan dengan berbagai tema.

Adapun tema glamping di sini yaitu tenda besar, rumah pohon atau rumah segitiga dan cottage minimalis modern. Jadi tempat ini cocok banget buat yang mau berwisata, bersantai bareng keluarga sambil menikmati alam.

-
Glamping di Asram Edupark pas buat liburan. (Z Creators/Divaaa Amiii)

Jika kamu ingin menikmati fasilitas yang paling lengkap , tetapi tetap ingin dalam suasana camping di alam dan pepohonan, bisa memilih glamping rumah pohon ini.

Kamar penginapan di sini tergolong unik, berbentuk segitiga, dikelilingi pepohonan rimbun, bahkan ada juga yang memiliki balkon kayu dengan view sungai dibawahnya.

Kamar ini dilengkapi dengan fasilitas sekelas hotel bintang, yaitu tempat tidur dengan ukuran king bed, AC , Smart TV, Wi-Fi, dan water heater.

-
Glamping di Asram Edupark pas buat liburan. (Z Creators/Divaaa Amiii)

Tidak seperti glamping tenda yang kamar mandinya berada diluar, rumah pohon ini memiliki kamar mandi pribadi di dalam kamar, lengkap dengan pemanas airnya.

Baca juga: Hlaen Ana: Glamping Pertama di NTT, Seperti di Pulau Pribadi Cocok Jadi Tempat Healing

Saat check-in, kamu akan disambut dengan "welcome drink" sembari menunggu kamar disiapkan. Momen ini pas banget buat kamu yang sudah menempuh perjalanan jauh, dan langsung relax saat sampai di Asram Edupark.

Suasana yang dikelilingi pepohonan akan membuat kamu tenang, apaagi sambil duduk di area balkon sambil melihat pemandangan pohon dan sungai.

Halaman:

Editor: Z Creators

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X