Jalan Tol Trans Sumatera Kayuagung - Palembang Sudah Diresmikan Presiden Jokowi

- Selasa, 26 Januari 2021 | 12:30 WIB
Gerbang Tol Kramasan, Jalan Tol Kayuagung-Palembang, Desa Ibul Besar III, Pemulutan, Ogan Ilir (OI), Sumatera Selatan. (ANTARA FOTO/Nova Wahyudi)
Gerbang Tol Kramasan, Jalan Tol Kayuagung-Palembang, Desa Ibul Besar III, Pemulutan, Ogan Ilir (OI), Sumatera Selatan. (ANTARA FOTO/Nova Wahyudi)

Pada Selasa (26/1/2021), Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) berkunjung ke Palembang untuk meresmikan jalan tol ruas Kayuagung-Palembang sebagai poros terpenting Jalan Tol Trans-Sumatera di Palembang, Sumatera Selatan.

"Dengan mengucap Bismillaahir Rahmaanir Rahiim, Jalan Tol Kayuagung-Palembang, Kramasan saya resmikan pagi ini," ujar Presiden dikutip dari Antara.

-
Peresmian jalan tol Kayuagung-Palembang oleh Presiden Jokowi, Selasa (26/1/2021). (ANTARA FOTO/Nova Wahyudi)

Peresmian Jalan Tol Kayuagung-Palembang dilakukan di Gerbang Tol Kramasan. 

Disampaikan bahwa ruas jalan tol tersebut akan menghubungkan Pelabuhan Bakaheuni, Lampung hingga Palembang yang berjarak 373 km, kini dapat ditempuh hanya 3-3,5 jam perjalanan darat dari sebelumnya 12 jam.

Menurut Jokowi, hal tersebut akan menjadi lompatan besar karena menghemat waktu tempuh hingga 75 persen dan efisiensi ini akan memberikan kontribusi bagi perekonomian rakyat.

Acara peresmian ditutup dengan penandatanganan prasasti oleh Kepala Negara.

"Alhamdulillaah, Jalan Tol Kayuagung-Palembang sepanjang 42,5 km sudah selesai, sudah rampung dan siap digunakan hari ini. Jalan tol ini poros terpenting dari Jalan Tol Trans-Sumatera."

-
Peresmian jalan to Kayuagung-Palembang oleh Presiden Jokowi, Selasa (26/1/2021). (ANTARA FOTO/Nova Wahyudi)

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X