Sebanyak 63 Penguin Afrika Selatan Mati, Diduga Disengat Lebah!

- Senin, 20 September 2021 | 10:28 WIB
Penguin. (photo/Ilustrasi/Pexels/David Dibert)
Penguin. (photo/Ilustrasi/Pexels/David Dibert)

Sebanyak 63 penguin ditemukan tewas di Pantai Cape Town, Afrika Selatan. Bangkai penguin itu pun menyisakan bekas luka karena sengatan lebah. Kejadian ini cukup aneh, karena sangatlah jarang terjadi. Diperkirakan, kejadian ini terjadi sepanjang akhir pekan. Melihat hal itu, David Roberts yang merupakan seorang dokter hewan klinis di Yayasan Konservasi Burung Pesisir Afrika Selatan memberikan pernyataannya. 

"Setelah tes, kami menemukan sengatan lebah di sekitar mata penguin," ungkapnya, mengutip AFP. 

"Ini peristiwa yang sangat jarang terjadi. Kami tidak berharap itu sering terjadi, ini kebetulan," jelasnya. 

Dugaan ini makin kuat usai ditemukan bangkai lebah di dekat penguin-penguin mati itu. Selain berada di Cape Town, peneliti pun menemukan lebah-lebah lain mati di Pantai Fish Hoek. Sampel dari lebah mati itu masih diuji untuk mencari kemungkinan toksisitas lain ataupun penyakit lainnya. 

Kematian dari penguin ini sangatlah mengkhawatirkan. Sebabnya, penguin Afrika sendiri masuk ke dalam daftar merah di Persatuan Internasional Konservasi Alam, berarti penguin Afrika berisiko terancam punah. 

"Penguin tidak boleh mati begitu saja karena sudah terancam punah. Mereka adalah spesies yang dilindungi," ujar Roberts. 

Lebah-lebah yang menyengat penguin ini diduga berasal dari  Simonstown, sebuah kota kecil dekat Cape Town. Di sana, terdapat taman nasional dan lebah madu yang merupakan bagian ekosistem.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X