Magic! Ini Penyebab Hutan di Belgia Berwarna Biru, Bak di Negeri Dongeng

- Senin, 2 Mei 2022 | 21:00 WIB
Hamparan 'karpet' biru di tengah hutan (Fabiola Lawalata/IDZ Creators)
Hamparan 'karpet' biru di tengah hutan (Fabiola Lawalata/IDZ Creators)

Biasanya hutan identik dengan warna hijaunya, tapi berbeda sama hutan Halle, Belgia. Karena setiap April hutan ini menjelma menjadi 'permadani' berwarna biru keunguan layaknya di negeri dongeng.

'Permadani' hidup yang mengubah hutan menjadi lebih magis ini merupakan hamparan jutaan bunga wild hyacinth atau bluebell yang sangat wangi.   

-
Hutan di Belgia mendadak berwarna biru keunguan (Fabiola Lawalata/IDZ Creators)

Hutan Halle seluas 569 hektar ini pernah mendapat predikat sebagai hutan terluas di benua Eropa. Sayangnya hutan sempat rusak akibat Perang Dunia, namun berkat reboisasi yang dilakukan antara tahun 1930 dan 1950, keajaiban hutan Halle tetap dapat dinikmati sampai sekarang.

-
Bunga bluebell keluarkan wangi nan harum (Fabiola Lawalata/IDZ Creators)

Hallerbos menjadi rute favorit para pejalan kaki berbagai usia di setiap musim, dan dapat dinikmati masyarakat umum tanpa dikenakan biaya alias gratis.

-
Bunga bluebell tumbuh di setiap jengkal hutan (Fabiola Lawalata/IDZ Creators)

Hutan Halle sendiri berlokasi sekitar 20 km dari kota Brussels, Belgia. Karena banyaknya jumlah pengunjung yang ingin melihat langsung fenomena alam ‘karpet’ biru ini, pemerintah Halle pun mengakomodasi dengan menyiapkan shuttle bus gratis dari stasiun Halle menuju Hallerbos.

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join IDZ Creators dengan klik di sini.

-
IDZ Creators

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

15 Negara Terkecil di Dunia yang Layak Dijelajahi

Kamis, 28 Maret 2024 | 06:20 WIB
X