Penerbangan Internasional ke Bali Resmi Dibuka, Ini 19 Negara yang Boleh Masuk

- Sabtu, 16 Oktober 2021 | 09:30 WIB
Ilustrasi wisata di Tanjung Benoa, Bali. (Dok. Kemenparekraf)
Ilustrasi wisata di Tanjung Benoa, Bali. (Dok. Kemenparekraf)

Penerbangan internasional menuju Bali melalui Bandara I Gusti Ngurah Rai resmi dibuka pada Kamis (14/10/2021). Langkah tersebut dilakukan untuk memulihkan pariwisata dan ekonomi kreatif di Bali.

Terkait pembukaan penerbangan internasional di Bali, ada 19 negara yang diizinkan masuk ke Indonesia. Hal ini dijelaskan dalam akun Instagram Kementerian Pariwisata, kemenparekraf.ri.

"Negara-negara tersebut dipilih sesuai standar WHO dengan angka positivity rate kasus Covid-19 yang rendah," tulis Kemenparekraf.

Beberapa waktu lalu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno juga menjelaskan bahwa Bali masih menjadi pilihan berlibur untuk para wisman dari berbagai negara.

"Kami turut memantau untuk memberikan masukan. Setelah penumpang diizinkan keluar bandara dengan hasil PCR negatif, akan dikoordinasikan oleh Bali Tourism Board untuk menuju tempat karantina. Kami juga telah memperkuat persiapan dari Pre Departure Requirement hingga On arrival Requirement," kata Sandiaga belum lama ini.

Ia juga menjelaskan, pemerintah telah mempersiapkan untuk beberapa bidang mulai dari penyiapan tenaga kerja pariwisata baik dari skill hingga vaksinasi. Kemudian komitmen implementasi protokol kesehatan dengan sertifikasi CHSE dan aplikasi PeduliLindungi, produk wisata berkualitas dengan penawaran aktivitas wisata yang personalized, customized, localized, dan smaller in size.

Pemprov Bali merencanakan akan menyediakan 35 hotel untuk karantina dan sejumlah fasilitas penunjang tracing dan treatment di Bali.

BACA JUGA: Undang 19 Dubes Anggota Uni Eropa, Sandiaga Uno Ajak Geliatkan Sektor Parekraf

Ke-19 negara yang mendapat izin terbang ke Bali adalah sebagai berikut:

1. Arab Saudi
2. Uni Emirat Arab
3. Selandia Baru
4. Kuwait
5. Bahrain
6. Qatar
7. Tiongkok
8. India
9. Jepang
10. Korea Selatan
11. Liechtenstein
12. Italia
13. Prancis
14. Portugal
15. Spanyol
16. Swedia
17. Polandia
18. Hungaria
19. Norwegia.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

15 Negara Terkecil di Dunia yang Layak Dijelajahi

Kamis, 28 Maret 2024 | 06:20 WIB
X