Book Cafe, Kedai Kopi di India yang Dikelola Para Narapidana Seumur Hidup Penjara

- Selasa, 10 November 2020 | 12:20 WIB
Kafe yang dikelola narapidana di India. (thebetterindia.com)
Kafe yang dikelola narapidana di India. (thebetterindia.com)

Menyeruput secangkir kopi di sebuah kafe yang menyajikan pemandangan indah memang menenangkan.

Tapi bagaimana jika kedai kopi atau kafenya dikelola oleh narapidana yang menjalani hukuman seumur hidup di penjara?

Book Cafe adalah kafe yang menyajikan kopi dan berbagai macam makanan ringan ditambah dengan pemandangan pegunungan sekitarnya yang menakjubkan di Shimla, ibukota negara bagian Himachal Pradesh di India Utara.

Operasi harian kafe dijalankan oleh 4 penjahat yang menjalani hukuman seumur hidup di penjara Kaithu dekat Shimla. 

Sesuai namanya, kafe ini juga memiliki perpustakaan mini yang menawarkan berbagai macam buku.

-
Kafe yang dikelola narapidana di India juga menyajikan buku-buku. (thehindu.com)

Melayani sebagai inisiatif besar untuk rehabilitasi narapidana, kafe ini didanai oleh Perusahaan Pengembangan Pariwisata Himachal Pradesh (HPTDC) dan dapat menampung total 40 orang. 

Kafe akan buka jam 10 pagi dan tutup jam 9 malam.

Para narapidana yang bernama Jai Chand, Yog Raj, Ram Lal dan Raj Kumar ini diberikan pelatihan formal oleh sebuah hotel ternama agar bisa melayani pelanggan dengan tepat. 

Keempatnya sangat senang karena diberi kesempatan untuk membuktikan kebaikan mereka kepada dunia. 

“Kafe ini telah memberi kami kesempatan untuk terhubung dengan dunia. Ini dijalankan oleh kami berempat secara mandiri. Bahkan para pengunjung, penduduk setempat, tidak menunjukkan rasa khawatir saat berinteraksi dengan kami. Memang, mereka ingin tahu lebih banyak tentang transformasi radikal kami," kata Jai Chand dilansir dari Times of India.

Selain menyajikan berbagai minuman dan makanan ringan, termasuk pizza, cookies, sandwich dan lainnya, kafe ini turut menawarkan akses Wi-Fi gratis.

Selain itu, koleksi buku menarik dari berbagai penulis dari seluruh dunia, meliputi buku pendidikan, majalah dan koran siap memanjakan pengunjung.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X