Maskapai Ini Batalkan Ribuan Penerbangan Secara Mendadak, Kenapa Bisa?

- Selasa, 3 Desember 2019 | 11:48 WIB
Instagram/gttg_100
Instagram/gttg_100

Sejumlah calon penumpang dari maskapai Frontier Airlines tiba-tiba mendapatkan email yang berisikan kabar pembatalan penerbangan.

Dalam email, para calon penumpang diminta untuk kembali melakukan pemesanan tiket ulang untuk dilakukannya proses perekaman.

"Pelanggan yang terhormat, Frontier Airlines baru-baru ini membuat perubahan yang mempengaruhi rencana perjalanan Anda, Silakan hubungi Frontier Airlines untuk berbicara dengan agen tentang opsi akomodasi ulang Anda," demikian tulis email tersebut.

Karena isi email tersebut sangat tidak lengkap dan jelas terkait alasan pembatalan. Para penumpang pun mengeluhkan email tersebut dan bertanya kepada pihak maskapai melalui akun Twitter.

Secara mengejutkan, pihak maskapai pun kemudian angkat bicara dan mengatakan bahwa email tersebut merupakan kesalahan teknis dan sebenarnya tidak ada penerbangan yang dibatalkan.

"Malam ini, karena masalah teknis, terdapat pengiriman email ke beberapa pelanggan yang menyatakan penerbangan mereka dibatalkan. Email ini dikirim karena kesalahan. Kami dengan tulus meminta maaf. Anda dapat mengonfirmasi detail perjalanan Anda dengan memasukkan nomor konfirmasi di web kami," demikian klarifikasi pihak maskapai melalui akun Twitter FlyFrontier.

Pihak maskapai juga meminta maaf kepada para calon penumpang atas kesalahan teknis tersebut yang membuat para calon penumpang merasa terganggu.

"Kami memohon maaf kepada para pelanggan karena masalah teknis dalam sistem reservasi kami yang menyebabkan email yang terkirim saat hari Kamis ke beberapa pelanggan, karena reservasi Frontier Airlines yang keliru mengindikasikan bahwa penerbangan mereka telah diubah," ungkap pihak maskapai Frontier Airlines.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X