Melihat Isi Museum Dr. Soetomo, Ada Alat Medis Jadul yang Bikin Merinding

- Kamis, 5 Januari 2023 | 13:24 WIB
Museum Dr. Soetomo, Surabaya. (Z Creators/Ahsani Taqwim)
Museum Dr. Soetomo, Surabaya. (Z Creators/Ahsani Taqwim)

Museum Dr. Soetomo terletak di Jalan Bubutan No.85-87, Kota Surabaya. Di museum ini dipamerkan berbagai peralatan alat medis zaman dulu serta jejak peninggalan sang pahlawan selama hidupnya.

-
Museum Dr. Soetomo, Surabaya. (Z Creators/Ahsani Taqwim)

Museum Dr. Soetomo ini awalnya merupakan bagian dari GNI (Gedung Nasional Indonesia) yang dibangun tanggal 11 Juli 1930 dan diresmikan oleh Walikota Surabaya, Tri Rismaharini tanggal 29 November 2017.

Dulunya, gedung ini digunakan untuk pusat pergerakan nasional. Di sini lah komite nasional Indonesia dan Badan Keamanan Rakyat (BKR) dibentuk. Selain itu, di tempat ini juga Dr. Soetomo dimakamkan.

-
Museum Dr. Soetomo, Surabaya. (Z Creators/Ahsani Taqwim)

Terdapat sebuah joglo serta gedung dua lantai di area museum. Lantai pertama yang berisikan tentang riwayat hidup Dr. Soetomo dan jejaknya sebagai pergerakan nasional.

Di lantai kedua berisi tentang alat-alat medis zaman dulu yang digunakan oleh Dr. Soetomo, seperti mikroskop kuno, kateter logam kuno, buku, baju, serta tas yang digunakan oleh Dr. Soetomo.

-
Museum Dr. Soetomo, Surabaya. (Z Creators/Ahsani Taqwim)

Pengunjung museum di sini sangat banyak, mulai dari umum serta siswa-siswi yang ingin menjadikan museum sebagai wisata edukasi. Museum ini terbuka untuk umum secara gratis. Museum Dr. Soetomo ini dibuka dari jam 08.00-15.00 WIB.

Artikel menarik lainnya: 

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

Editor: Yayan Supriyanto

Tags

Rekomendasi

Terkini

15 Negara Terkecil di Dunia yang Layak Dijelajahi

Kamis, 28 Maret 2024 | 06:20 WIB
X