3 Rekomendasi Tempat Merayakan Malam Tahun Baru di Ponorogo, Ada Air Terjun Menari!

- Sabtu, 31 Desember 2022 | 18:17 WIB
Lokasi perayaan malam tahun baru di Ponorogo. (Z Creators/Ahmad Fauzy)
Lokasi perayaan malam tahun baru di Ponorogo. (Z Creators/Ahmad Fauzy)

Malam tahun di Ponorogo bingung mau Kemana? Jangan khawatir, berikut tiga lokasi yang bisa kamu datangi saat malam pergantian Tahun Baru 2023.

1. Telaga Ngebel

-
Telaga Ngebel jadi lokasi perayaan malam tahun baru di Ponorogo. (Z Creators/Ahmad Fauzy)

Perayaan malam tahun baru Pemerintah Kabupaten Ponorogo akan menggelar acara di dua titik lokasi. Keduanya dirayakan dengan kembang api.

Salah satunya adalah di Wisata Telaga Ngebel atau sekitar 24 kilometer dari pusat kota. Jika tahun sebelumnya Telaga Ngebel tidak ada perayaan tahun baru.

Di pergantian tahun 2022 menuju 2023 ada yang baru. Pasalnya Pemkab Ponorogo meresmikan water fountain (air mancur menari).

Jika pada pagi, siang hingga sore hari wisatawan disuguhkan dengan indahnya Telaga Ngebel. Pada malam hari ada air mancur nanti yang bakal show setiap 2 jam sekali.

Untuk menuju telag Ngebel, memang tidak bisa dengan kendaraan umum karena kamu wajib menggunakan kendaraan pribadi. Baik itu roda dua atau roda empat.

Pastikan, kendaraan juga dalam kondisi bagus. Pasalnya jalan menuju Telaga Ngebel berkelok serta naik turun. Tiket ke sana saat ini Rp15 ribu per orang. 

2. Alun-Alun Ponorogo

-
Lokasi perayaan malam tahun baru di Ponorogo. (Z Creators/Ahmad Fauzy)

Untuk Alun-Alun Ponorogo, kali ini Pemerintah Kabupaten Ponorogo juga menggelar acara. Sejumlah artis dangdut lokal didatangkan untuk memeriahkan pergantian tahun.

Selain itu, juga ada pesta kembang api saat pukul 00.00 QIB. Sehingga, warga yang tidak sempat ke Wisata Telaga Ngebel, Alun-Alun Ponorogo menjadi pilihan.

Selain ada kembang artis dan artis dangdut lokal. Juga bisa menikmati sederet kudapan. Di Alun-Alun Ponorogo adalah surganya makanan kaki lima.

3. Kawasan ‘Malioboro’ Hos Cokroaminoto

-
Lokasi perayaan malam tahun baru di Ponorogo. (Z Creators/Ahmad Fauzy)

Biasanya tahun baru dirayakan di Malioboro, Yogyakarta. Bagi warga lokal Ponorogo atau dari luar Ponorogo mungkin bisa menyicipi Malioboro KW di Jalan Hos Cokroaminoto.

Halaman:

Editor: Yayan Supriyanto

Tags

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X