Mal Ini Punya Roof Garden yang Instagramable, Cocok Buat ‘Cewek Kue’

- Senin, 15 Agustus 2022 | 09:43 WIB
Mal Terra City di Kota Antalya, Turki. (Elisa Oktaviana/Z Creators)
Mal Terra City di Kota Antalya, Turki. (Elisa Oktaviana/Z Creators)

Nongkrong di tempat-tempat yang instagramable, jadi tren di kalangan millenials dan Gen Z. Berfoto dengan background atau dekorasi aesthetics, bisa bikin stories dan feeds instagram jauh lebih menarik. 

Enggak heran, kafe-kafe kekinian hadir dengan tema arsitektur dan desain unik. Supaya tiap sudutnya bisa jadi spot foto kece! Seperti di Indonesia, tempat nongkrong instagramable juga menjamur di Turki. 

Bahkan, Mal Terra City di Kota Antalya, menyediakan roof garden untuk tempat hangout. Mal ini terletak di pusat kota, dekat tepi Laut Tengah. 

-
Mal Terra City di Kota Antalya, Turki. (Elisa Oktaviana/Z Creators)

Roof garden berkonsep colourful ini cocok buat ‘cewek kue’. Ada banyak spot foto, antara lain ayunan, bajaj modifikasi, food truck, lorong warna-warni, sungai buatan dan masih banyak lagi. 

Roof garden ini enggak cuma jadi tempat nongkrong populer. Banyak juga yang datang untuk memanfaatkan creative space dan fasilitas olahraga. Semuanya gratis! Kalau lapar, bisa jajan menu-menu ringan yang dijual di food truck

-
Mal Terra City di Kota Antalya, Turki. (Elisa Oktaviana/Z Creators)

Mengusung gaya pop art, roof garden di pusat perbelanjaan ini diperuntukkan buat semua usia. Bahkan ada playground  khusus untuk anak-anak. Buat yang hobi nonton, bisa mencoba open air cinema setiap hari Senin, Rabu dan Jumat, pukul 9 malam waktu setempat. Roof garden ini juga kerap jadi venue untuk konser musik dan berbagai pertunjukan seni. 

-
Mal Terra City di Kota Antalya, Turki. (Elisa Oktaviana/Z Creators)

Roof garden di siang hari jauh dari kesan panas. Karena ada air mancur di beberapa sudut dan tanaman di sejumlah titik, sehingga memberi kesan teduh. Kalau datang malam hari, lebih seru karena efek pencahayaannya. Sekaligus bisa menikmati view city light.

-
Mal Terra City di Kota Antalya, Turki. (Elisa Oktaviana/Z Creators)

Roof garden dilengkapi wifi dan fasilitas charger untuk laptop, hp dan perangkat elektronik lain. Pusat entertainment ini populer di kalangan warga Antalya dan wisatawan mancanegara. 

-
Mal Terra City di Kota Antalya, Turki. (Elisa Oktaviana/Z Creators)

Karena lokasinya strategis, dekat  kawasan wisata Air Terjun Duden Atas. Tempat nongkrong low budget  ini buka setiap hari, mulai pukul 10.00-23.00 waktu setempat. 

Artikel menarik lainnya: 

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join IDZ Creators dengan klik di sini.

Halaman:

Editor: Yayan Supriyanto

Tags

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X