Asyik! Sampai Akhir 2022 Tiket Masuk Taman Nasional Komodo Jadi Rp150 Ribu

- Rabu, 10 Agustus 2022 | 15:30 WIB
Taman Nasional Komodo. (Instagram/@tamannasionalkomodo)
Taman Nasional Komodo. (Instagram/@tamannasionalkomodo)

Tarif tiket masuk Taman Nasional Komodo (TNK) seharga Rp3.750.000 sah ditunda. Keputusan tersebut berdasarkan diskusi pemerintah bersama pelaku parekraf Labuan Bajo.

Dilihat dari Instagram resmi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, kini wisatawan dapat mengunjungi TNK dengan biaya Rp150 ribu untuk wisatawan internasional, sementara wisatawan domestik hanya membayar Rp75 ribu.

Baca juga: Sandiaga Uno Tegur Pengunjuk Rasa yang Protes Kenaikan Harga Tiket TN Komodo

Penundaan tarif tiket Taman Nasional Komodo seharga Rp3.75 juta yang sempat membuat pelaku wisata mogok akhirnya resmi ditunda sampai 2023.

"Keputusan ini diambil berdasarkan hasil diskusi antara Kemenparekraf dengan pemerintah daerah serta berbagai masukan dari para pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif di Labuan Bajo," bunyi keterangan Kemenparekraf, Rabu (10/8/2022).

Tarif Rp75 ribu sampai Rp150 ribu untuk wisatawan domestik dan internasional bisa dinikmati  sampai akhir tahun 2022.

Nah, buat kamu yang ingin liburan ke Taman Nasional Komodo, ini merupakan kesempatan yang bagus. Karena harga tiket masuk yang terbilang murah.

Taman Nasional Komodo bisa jadi pilihan destinasi wisata untuk merayakan kemerdekaan Indonesia yang tinggal menghitung hari.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X