Lindungi Kulitmu, Ini Skincare Yang Wajib Dibawa Saat Traveling

- Selasa, 14 Mei 2019 | 17:03 WIB
pixabay.com
pixabay.com

Traveling memang aktivitas yang menyenangkan dan bikin ketagihan. Saat traveling, kamu biasanya lebih banyak menghabiskan waktu di luar ruangan. Dalam keadaan seperti ini kamu membutuhkan alat kecantikan yang bisa membuat penampilan tetap cantik dalam waktu lama.

Umumnya para traveller perempuan sering direpotkan dengan barang bawaan seperti skincare dan peralatan make up. Saat traveling kamu tentunya ingin terlihat cantik dalam setiap foto yang diabadikan. Lalu skincare apa yang wajib kamu bawa saat traveling? Berikut jawabannya.

1. Pembersih wajah (Micellar water)

-
(Source: parshindia.com)
Setelah seharian berkeliling, kamu perlu membersihkan wajah dari noda dan kotoran. Gunakan pembersih wajah berbahan dasar air atau yang lebih dikenal micellar water. Ampuh mengangkat kotoran, mudah menyerap, dan tidak bikin lengket.

2. Facial wash

-
(Source: pexels.com/VitoriaSantos)
Setelah menggunakan micellar water kamu bisa mencuci dengan facial wash. Facial wash akan membersihkan kotoran dan membuat muka terlihat lebih segar. Cukup gunakan dua kali dalam sehari. Untuk lebih praktis taruh di ukuran travel pocket.

3. Sunscreen

-
(Source: pixabay.com)
Sunscreen merupakan skincare yang wajib dibawa saat traveling. Traveling ke tempat dingin pun kamu tetap wajib mengaplikasikan ke kulit wajahmu. Pancaran sinar dari UV A dan UV B saat musim dingin pun masih tetap membahayakan kulit.

Bahkan tanpa disadari, salju yang turun di jalanan pun memantulkan sinar matahari, lho. Jadi tetap gunakan sunscreen minimal SPF 15 untuk melindungi kulitmu.

4. Hand and body lotion

-
(Source: pexels.com/MoosePhotos)
Kelembaban kulit tetap harus terjaga sekalipun saat sedang traveling. Gunakan hand and body lotion untuk melindungi kulitmu.

Jika kamu traveling ke luar negeri, gunakan hand and body lotion di negara tujuan untuk menyesuaikan kebutuhan kelembaban kulit kamu.

5. Pelembab muka

-
(Source: allure.com)
Setelah membersihkan wajah dengan facial wash, wajib hukumnya memakai pelembab supaya kulit tidak kering. Kamu bisa membawa dua kemasan kecil, satu untuk krim malam dan juga pagi.

6. Pelembab bibir dan lipstik

-
(Source: pexels.com/Burst)
Untuk menjaga kelembaban bibir selama traveling, kamu wajib bawa lip balm. Gunakan lip balm sebelum mengaplikasikan lipstik. Bawa lipstik dengan warna natural atau nude agar lebih mudah dan serasi dengan penampilan kamu selama traveling. Aplikasikan lip balm kembali jika bibir kamu terasa kering.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X