Telan Sneaker Pengunjung, Buaya di Florida Ini Terpaksa Naik Meja Operasi

- Jumat, 19 Februari 2021 | 15:16 WIB
Buaya telan sepatu sneaker pengunjung dan dioperasi. (University of Florida College of Veterinary Medicine)
Buaya telan sepatu sneaker pengunjung dan dioperasi. (University of Florida College of Veterinary Medicine)

Anuket adalah seekor buaya di Taman Nasional Zoologi Peternakan Buaya di Florida, AS yang terpaksa naik meja operasi lantaran menelan sepatu sneaker milik pengunjung.

Dilansir Fox News, Kamis (19/2/2021), dikatakan bahwa ada pengunjung yang pernah melihat Anuket melahap sepatu sneaker, memuntahkan lalu memakannya lagi. 

Alhasil, sepatu itu ternyata sudah berada di perutnya selama hampir 3 bulan.

Petugas kebun binatang sudah mencoba mengeluarkan sepatu itu dengan mengangkat mulut Anuket tapi gagal karena sudah sampai ke perutnya.

Dokter mengatakan sepatu itu tidak akan bisa dicerna sang buaya sehingga harus dioperasi.

Akhirnya, pada 5 Februari 2021, Anuket dibawa ke Rumah Sakit Hewan untuk dioperasi dan sneaker yang bersarang di perutnya berhasil dikeluarkan.

"(Dr Adam) Biedrzycki melakukan gastrotomi yang memungkinkan akses lebih mudah ke perut buaya sehingga sepatu bisa dikeluarkan," bunyi pernyataan Universitas Kedokteran Hewan Florida dalam unggahan Facebook. 

Kini buaya sepanjang sekitar 10 kaki dan seberat 154 kg itu sudah pulih pasca operasi dan penjaga kebun binatang pun merasa senang.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X