Taman Nusa Gianyar Bali Jadi Tempat Favorit Milenial

- Senin, 1 Juli 2019 | 12:44 WIB
taman-nusa.com
taman-nusa.com

Taman Nusa merupakan taman wisata budaya yang memberikan pengetahuan menyeluruh tentang budaya dari berbagai etnis Indonesia dalam suasana alam pulau Bali.

Di kawasan seluas 15 hektare, pengunjung akan merasa seperti telah menjelejah keliling Indonesia, dengan lebih dari 60 rumah tradisional yang sebagian di antaranya telah berumur ratusan tahun.

Pengunjung diundang untuk melihat berbagai kerajinan tradisional oleh seniman daerah, dan ikut serta dalam tarian dan musik tradisional, seperti Kolintang dari Sulawesi Utara dan Anklung dari Jawa Barat.

Lokasi dari Taman Nusa Gianyar berada di Jalan Taman Bali, Banjar Blahpane Kelod, Desa Sidan Kabupaten Gianyar, Bali. Objek wisata terdekat ada air terjun tegenungan, pantai lebih, taman safari, pantai siyut, dan pantai purnama. Lokasinya dekat dengan objek wisata lain seperti kawasan wisata di Ubud.

Menteri Pariwisata Arief Yahya dalam kunjungan kerjanya ke Bali menyempatkan diri untuk berkunjung ke Taman Nusa Gianyar, setelah sebelumnya meninjau pameran Bali Beyond & Travel Fair (BBTF) 2019.

“Taman Nusa ini destinasi menarik. Wisatawan bisa mendapatkan pengalaman budaya secara utuh. Spot ini sangat potensial untuk terus berkembang. Bergabungnya Taman Nusa dengan Wonderful Indonesia melalui co-branding tentu sangat bagus serta dapat menjadi kolaborasi yang paten,” ungkap Arief pada Kamis (27/6/2019).

Untuk menarik wisatawan Tiongkok, Menteri Pariwisata bahkan meminta Pemilik Taman Nusa Gianyar Santoso Senangayah membuat restoran masakan China.

Sinergi dengan Taman Nusa Gianyar Bali Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran I Kemenpar Rizky Handayani dinilai berpotensi memenangkan pasar milenial. Generasi milenial memang menjadi pangsa pasar menjanjikan.

Merujuk data UNDESA 2014, Asia akan menjadi rumah bagi populasi milenial hingga 2030. Sebanyak 57 persen kaum milenial ada di Asia dengan sebaran terbesar ada di Tiongkok sebanyak 333 juta orang. Sementara Indonesia memiliki potensi pertumbuhan 82 juta milenial, sedangkan 42 juta milenial di Filipina, dan 26 juta milenial di Vietnam.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X