Pramugari Pertama di Dunia Meninggal Dunia

- Rabu, 23 Oktober 2019 | 14:43 WIB
Delta News hub
Delta News hub

Salah satu pramugari pertama di dunia, Sybil Peacock Harmon belum lama ini dikabarkan meninggal dunia tepat di usia 103 tahun.

Untuk diketahui, Harmon merupakan mantan pramugari dari maskapai penerbangan Delta Airlines dan telah berkarier sebagai pramugari sejak berusia 24 tahun atau memulai ikut mengudara pada tahun 1940-an.

Pekerjaan sebagai pramugari membuat Harmon merasa seperti seorang selebritas.

-
Delta News Hub

"Kau merasa seperti selebritas."

"Orang-orang akan datang ke bandara bersama anak-anak mereka dan berkata, 'Lihat, itu pramugari!' Mereka bahkan meminta tanda tangan kami," ungkap Harmon pada saat perayaan hari ulang tahun ke-102 yang digelar Delta Airlines.

Pada tahun 1943, Harmon memutuskan untuk meninggalkan pekerjaannya di Delta Airlines dan bergabung ke Rumah Sakit Militer untuk menjadi seorang perawat, sesuai dengan latar belakang pendidikannya saat itu.

Kemudian, beberapa tahun setelahnya Harmon kembali menjalin kontak dengan Delta. Hingga akhirnya, salah satu maskapai terbesar di Amerika Serikat itu menggelar acara ulang tahun ke-102 untuknya pada tahun lalu.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X