Pesona Sejumlah Biara di Ladakh India yang Wajib Dikunjungi

- Rabu, 7 Agustus 2019 | 14:18 WIB
Pixabay
Pixabay

Nama Ladakh mungkin sudah sangat tidak asing di kalangan para traveler dunia. Kawasan yang berada di utara India itu memang menyimpan sejuta keindahan alam yang ada.

Sebagai daerah tertinggi di bumi yang didiami oleh manusia, model pemukiman penduduk di Ladakh yang berada di perbukitan memang menjadi daya tarik tersendiri.

Di antara pemukiman penduduk, juga berdiri sejumlah biara unik tempat penduduk setempat beribadah yang memiliki bentuk bangunan yang menarik.

Meski berada di India yang mayoritas beragama Hindu, warga Ladakh diketahui kebanyakan merupakan pengikut agama Buddha. Jadi tidak heran jika ada banyak biara yang bahkan tidak terhitung jumlahnya.

Jadi, jika kamu ada kesempatan untuk berwisata ke Ladakh, sempatkanlah berkunjung ke sejumlah biara unik yang bisa dijadikan sebagai destinasi wisata.

Untuk itu, kamu harus mengetahui daftar biara mana saja yang wajib didatangi saat berada di Ladakh berikut ini.

1. Biara Shey

-
Instagram/fogg_travel_repeat

Biara ini dibangun pada tahun 1655 yang merupakan peninggalan dari Deldon Namgyal yang dibangun untuk mengenang sang ayah, Singay Namgayl. Dalam biara terdapat patuh Buddha terbesar kedua yang ada di Ladakh.

2. Biara Lamayuru

-
Istimewa

Biara Lamayuru merupakan salah satu biasa terbesar dan juga tertua yang ada di Ladakh. Adapun jumlah biksu tetap yang berada di sini berjumlah 150 orang dan bahkan bisa menampung hingga 400 biksu.

3. Biara Mulbekh

-
Instagram/reshmi0802

Biara ini memiliki dua bagian yang bernama Drukpa dan Gelugpa. Biara Mulbekh berlokasi di Zanskar.

4. Biara Alchi

-
Instagram/bharvi_c

Biara Alchi merupakan biara warisan nasional India. Selain itu, letaknya pun sangat berbeda dari biara lainnya karena berdiri di atas permukaan tanah yang datar.

5. Biara Thiksey

-
Instagram/bulemoonkusta

Biara ini disebut mirip dengan dengan Istana Potala yang berada di Lhasa, Tibet. Biara Thiksey dibangun pada tahun 1970 dan merupakan biara terbesar yang ada di Ladakh.

6. Biara Hemis

-
Instagram/deepa_khanolkar

Berada di Hemis, biara ini merupakan biara Buddha Tibet dari silsilah Drukpa. Biara dibangun pada tahun 1672 oleh raja Ladakhi Sengger Namgyal.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X