Maskapai AirAsia Hadirkan Layanan Delivery Makanan di Singapura, Selanjutnya Indonesia

- Kamis, 4 Maret 2021 | 13:37 WIB
Layanan pesan antar makanan Air Asia di Singapura. (photo/Instagram/@airasia)
Layanan pesan antar makanan Air Asia di Singapura. (photo/Instagram/@airasia)

Pelanggan AirAsia Singapura, kini tidak hanya dapat merasakan layanan penerbangan dari maskapai ini, tapi juga pesan antar makanan.

Pasalnya, maskapai AirAsia kini merambah dunia bisnis pesan antar makanan (delivery) di Singapura di tengah pandemi yang tak kunjung usai.

Diintip dari akun Instagram resminya, peluncuran layanan pesan antar makanan AirAsia ini dilakukan pada Selasa (2/3/2021).

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by airasia (@airasia)

Untuk tahap awal, sudah ada 24 gerai makanan dan minuman yang bergabung di platrformnya.

Perusahaan menjanjikan biaya pengiriman 5 persen lebih rendah dari para pesaingnya serta penawaran pengiriman gratis selama dua minggu untuk pesanan dalam jarak 8 km hingga 16 Maret.

Lim Ben-Jie, kepala e-commerce untuk aplikasi AirAsia mengatakan sejauh ini, AirAsia Food sudah memiliki 500 pengendara dan 300 operator makanan lainnya sedang dalam proses untuk bergabung.

Lim memperkirakan pengendara Air Asia Food dapat menghasilkan rata-rata hingga SGD 700 seminggu jika mengirimkan 10 pesanan per hari selama 6 hari dalam seminggu.

Setelah Singapura, sebelum akhir tahun 2021 ini, AirAsia Food berencana meluncurkan layanannya di Thailand, Indonesia, dan Filipina.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

15 Negara Terkecil di Dunia yang Layak Dijelajahi

Kamis, 28 Maret 2024 | 06:20 WIB
X