Pantai Cipatuguran, Spot Asyik Nikmati Sunset Terbaik di Pelabuhan Ratu

- Sabtu, 10 Juni 2023 | 19:55 WIB
Pantai Cipatuguran di Pelabuhan Ratu, Sukabumi, Jawa Barat (Z Creators/Mentari Meida)
Pantai Cipatuguran di Pelabuhan Ratu, Sukabumi, Jawa Barat (Z Creators/Mentari Meida)

Pelabuhan Ratu merupakan ibu kota kabupaten Sukabumi, yang terkenal dengan wisata pantainya. Dengan menempuh waktu 3 jam dari Jakarta, kamu sudah bisa menikmati keindahan alam yang disajikan dari kecamatan yang berada di pesisir Samudra Hindia ini.

Ada banyak pantai di sepanjang wilayah Pelabuhan Ratu. Namun bagi kamu yang ingin hunting sunset, maka Pantai Cipatuguran adalah lokasi yang terbaik.

Ini karena posisi Pantai Cipatuguran berada betul-betul di sebelah barat dan menghadap langsung ke Teluk Pelabuhan Ratu.

-
Pantai Cipatuguran di Pelabuhan Ratu, Sukabumi, Jawa Barat (Z Creators/Mentari Meida)

Baca juga: Keindahan Pantai Gunung Payung di Bali, Lokasi Terbaik untuk Berenang dan Main Kano

Jika hari sedang cerah dengan langit tidak berawan, maka di tempat ini dijamin kalian akan mendapatkan sunset yang sangat indah.

Rute Perjalanan

-
Pantai Cipatuguran di Pelabuhan Ratu, Sukabumi, Jawa Barat (Z Creators/Mentari Meida)

Dari Jakarta menuju Pelabuhan Ratu, kamu bisa menggunakan Tol Bocimi. Setelah keluar dari tol, berbeloklah ke arah kiri dan mengambil jalur yang melewati Cikidang.

Walaupun jalur Cikidang ini melewati perbukitan yang kondisi jalannya banyak kelokan, tanjakan dan turunan, tapi jalur ini mampu mempersingkat waktu tempuh kamu untuk segera sampai di Pelabuhan Ratu.

Terus saja berkendara menuju Alun-alun Pelabuhan Ratu. Kurang lebih 500 meter dari alun-alun, berbeloklah ke kiri di mana terdapat Toserba Selamat.

Ikuti saja terus sepanjang Jalan Pelita-Cipatuguran. Dalam waktu kurang lebih 8 menit, kamu akan tiba di Pantai Cipatuguran. Lokasi pantai berada tidak jauh dari Pos TNI AL Pelabuhan Ratu.

-
Pantai Cipatuguran di Pelabuhan Ratu, Sukabumi, Jawa Barat (Z Creators/Mentari Meida)

Suasana pantai di sini cenderung sepi, karena kebanyakan wisatawan yang datang dari Jakarta, Bogor, dan wilayah sekitaran Jawa Barat, lebih sering mengunjungi pantai-pantai terkenal di Pelabuhan Ratu, seperti Pantai Citepus, Pantai Cimaja, atau Pantai Karang Hawu.

Namun pada sore hari, biasanya para penduduk sekitar akan terlihat berjalan-jalan di pantai untuk sekedar mengobrol sambil menikmati suasana pantai yang tenang. Tentu cocok juga buat kamu yang ingin melupakan sejenak ruwetnya rutinitas di perkotaan besar.

Suasana Pantai Cipatuguran

-
Pantai Cipatuguran di Pelabuhan Ratu, Sukabumi, Jawa Barat (Z Creators/Mentari Meida)

Berkunjunglah menjelang sore hari. Kamu masih bisa menikmati asiknya bermain pasir pantai, menikmati deburan ombak, dan semilir angin laut.

Baca juga: Pantai Tanah Barak Tebing Terbelah, Hidden Gem Baru Bali di Tahun 2023

Meskipun pasir pantai di sini berwarna hitam, tapi tidak mengurangi keindahan di pantai ini. Sayangnya di sekitar pantai masih banyak ditemui sampah-sampah yang berserakan.

Halaman:

Editor: Z Creators

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X