Indahnya Pantai Mandorak

- Jumat, 31 Mei 2019 | 11:23 WIB
Instagram/wowowahono
Instagram/wowowahono

Kamu yang sudah tidak tahu lagi harus kemana, sepertinya Pantai Mandorak adalah pilihan yang tepat. Pasalnya, pantai ini bisa dibilang masih 'perawan' atau belum terjamah oleh orang banyak.

Pantai indah ini terletak di Kabupaten Sumba Barat Daya, Nusa Tenggara Timur. Yang membuat ia jarang terjamah oleh para wisatawan adalah karena pantai ini sulit ditemukan.

Terlihat bahwa airnya biru jernih dengan gelombang air yang cukup besar membuat pantai ini layak dijelajahi. Yang membuat pantai ini semakin indah adalah adanya dua tebing yang seolah-olah melingkari indahnya pantai tersebut.

Pasir di pantai ini pun pasir putih. Jadi bisa dipastikan kamu akan betah berlama-lama di pantai ini. Karena pantai ini belum terjamah oleh wisatawan, pantai ini serasa milik pribadi saat kita mengunjunginya. Untuk yang mau kesini, kamu butuh waktu 1,5 jam berkendara dari Bandara Tambolaka menuju Desa Kalenarongo.

Setelah sampai, kamu harus berjalan lagi sejauh 500 meter agar benar-benar sampai ke tepi pantai. Kamu juga bisa kok naik ke atas tebing tersebut jika ingin melihat pantainya dari atas.

Siapa nih yang sudah pernah kesini?

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X