Pasca Pandemi, Wisata Bersih Disebut Bakal Jadi Tren, Pelancong Utamakan Aspek Hygiene

- Kamis, 21 Januari 2021 | 16:17 WIB
Ilustrasi memakai handsanitizer. (Unsplash/@kellysikkema)
Ilustrasi memakai handsanitizer. (Unsplash/@kellysikkema)

Direktur Pengembangan Ekonomi Syariah dan Industri Halal Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS) Afdhal Aliasar mengklaim wisata bersih bakal menjadi tren dalam industri pariwisata pasca pandemi Covid-19.

Aspek hygiene atau kebersihan diyakini akan menjadi perhatian para pelancong.

Hal tersebut disampaikan Afdhal dalam diskusi "Memicu Lifestyle Halal Menuju Indonesia sebagai Negara Rujukan Pusat Halal Dunia" yang digelar Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) jelang Hari Pers Nasional (HPN) 2021, Rabu (20/1/2021).

"Travellers akan mencari hotel yang mengutamakan aspek hygiene, jadi lebih bersih itu lebih yang dicari," ujar Afdhal dikutip dari Antara.

"Inilah yang tetap menghidupkan pariwisata kita, dan paling tentu, tentu adalah protokol kesehatan, bagaimana hygiene, safety diterapkan dengan baik dalam kegiatan halal traveling."

Lebih lanjut lagi dikatakan bahwa wisatawan akan lebih memilih untuk berpergian ke tempat yang tidak jauh dari tempat tinggal atau tempat wisata yang bisa diakses dengan kendaraan pribadi, dengan kata lain wisata lokal akan semakin diminati.

Sementara itu, untuk menjamin keamanan dalam berwisata, Kementerian Pariwisata juga telah mengimbau hotel dan restoran untuk menerapkan CHSE (Cleanliness, Health, Safety, and Environmental Sustainability).

Selain itu, hal penting lain yang diperhatikan pelancong dalam kesehatan berwisata adalah digitalisasi. 

Pemanfaatan digital oleh para pelaku usaha dirasa penting, sebab masyarakat kini telah melek digital dan jaringan internet semakin berkembang di tengah pandemi.
 

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X