Masya Allah! Ada Kembaran Hagia Sophia Turki di Malang, Cantiknya Kebangetan!

- Rabu, 18 Mei 2022 | 18:06 WIB
Langit-langit masjid sangat indah bak di Turki (Rani Rachmania/IDZ Creators)
Langit-langit masjid sangat indah bak di Turki (Rani Rachmania/IDZ Creators)

Masjid Agung Al Hidayah menjadi daya tarik wisatawan saat berkunjung ke Malang

Masjid ini terletak di tepi Jalan Raya Karangan, tepatnya di  Desa Karangan, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang, Jawa Timur. 

Dari pusat kota Malang kamu cukup menempuh waktu 45 menit dengan mengendarai motor. 

-
Masjid Al Hidayah 45 menit dari pusat Kota Malang (Rani Rachmania/IDZ Creators)

Keunikan masjid ini terletak pada arsitektur bangunan dan ornamen yang menghiasi langit-langit masjid. Banyak yang menyamakan kecantikannya dengan Hagia Sophia di Istanbul, Turki

Terdapat kaligrafi-kaligrafi estetik menghiasi dinding dan kubah-kubah masjid yang dijamin bikin kamu terkesima dan ingin berswafoto di masjid ini. 

-
Langit-langit dan desain interior masjid menyerupai Hagia Sophia (Rani Rachmania/IDZ Creators)

Enggak hanya kubah, jendela, pintu masjid, hingga lampu mirip dengan bangunan kuno peninggalan Kekaisaran Kristiani Bizantium di Istanbul.

Masjid yang masih berada di area komplek pondok pesantren ini terdiri dari tiga lantai. Lantai pertama sebagai tempat wudu, serta kamar mandi untuk jemaah pria dan wanita yang sudah dipisahkan. 

Sementara lantai dua dan tiga untuk salat dan kajian-kajian Islam. Saat Ramadan, masjid ini juga digunakan untuk tarawih dan tadarus. 

-
Masjid Al Hidayah, megah dan mewah (Rani Rachmania/IDZ Creators)

Masjid Agung Al Hidayah pernah direnovasi pada 1998 silam, kemudian masjid dirombak besar-besaran hingga sebagus sekarang pada 2008 lalu.

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join IDZ Creators dengan klik di sini.

-
IDZ Creators

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X