Sensasi Sewa Sepeda Listrik di Tangerang, Bisa Buat Santai Sore

- Rabu, 17 Mei 2023 | 14:15 WIB
Sepeda listrik Beam (Z Creator/Asep Hermawan)
Sepeda listrik Beam (Z Creator/Asep Hermawan)

Untuk mencari sensasi hangout baru bareng teman-teman, mungkin kamu bisa mencoba sewa sepeda listrik dengan warna ungu yang nyentrik.

Sepeda Listrik Beam ada di Kawasan Bintaro

-
Sepeda listrik di Bintaro (Z Creator/Asep Hermawan)

Sepeda listrik Beam ini bisa ditemukan salah satunya di kawasan Graha Raya, Serpong Utara, Tangerang Selatan, dan ada beberapa stasionnya juga di kawasan Bintaro.

Beam Mobility, perusahaan mobilitas mikro terbesar di Asia Pasifik, melakukan kerja sama dengan Pengelola Kawasan Bintaro Jaya, PT Jaya Property Tbk, di wilayah Tangerang Selatan untuk meluncurkan layanan kendaraan listrik seperti skuter dan sepeda elektrik berbagi di kawasan hunian Bintaro Jaya. 

Beam Mobility akan hadir dengan membawa layanan armada listrik mikromobilitas sebagai sarana perjalanan singkat bagi penghuni Bintaro Jaya.

ini dilakukan agar lingkungan sekitar dapat diakses dengan mudah bagi penghuninya sekaligus meningkatkan kerapian, kebersihan, keamanan lingkungan yang minim polusi.

Saat ini, Beam Mobility telah mengoperasikan layanan skuter dan sepeda elektrik berbagi di lebih dari 60 kota di Australia, Selandia Baru, Malaysia, Thailand, Korea, dan Turki.

Di Indonesia, Beam Mobility telah hadir di beberapa kota dan wilayah termasuk Bogor dan Bali. Kini, Bintaro Jaya merupakan kawasan hunian kedua yang membawa layanan Beam Mobility, selain dari Graha Raya.

Head of Expansion Beam Mobility Indonesia, Valentinus Ricky Sjofyan mengatakan, kegiatan ini dilakukan demi memberi kemudahan mobilitas kepada para pengguna.

“Selain ke kota-kota di Indonesia, kami juga mulai menyasar pada daerah pemukiman salah satunya Bintaro Jaya, ini tidak kalah pentingnya menghadirkan layanan mikromobilitas di dekat rumah pengguna dengan banyaknya aktivitas yang dilakukan. Upaya ini kami lakukan untuk memudahkan mobilitas pengguna. Kami juga tetap fokus pada upaya mendukung Indonesia mengurangi emisi karbon, Kami harap layanan ini dapat diterima baik oleh masyarakat sekitar,” ujar Valentinus.

Valentinus menjelaskan, selain aman dan ramah lingkungan, sepeda listrik Beam Rover dilengkapi fitur komunikasi IoT.

Alat ini fungsinya untuk mengunggah status setiap armada secara langsung dan menditekasi ketika ada permasalahan di jalan atau jalur khusus sepeda, termasuk ketika baterai perlu diganti.

“Karena diciptakan untuk keamanan, kecepatan sepeda listrik Beam Rover sudah diatur pengguna tidak bisa memacu sepeda lebih dari 25 kilometer/jam. Selain keamanan dan kenyamanan, sepeda listrik Beam Rover ini diciptakan untuk mengurangi emisi gas karbon Co2 dan No2 yang berbahaya bagi lingkungan,” jelasnya.

Sementara itu, Country Head, Beam Indonesia, Ady Muzadi mengatakan, masyarakat Kota Tangerang Selatan khusnya Bintaro yang ingin menggunakan sepeda elektrik Beam Rover akan dikenakan biaya akses sebesar Rp 1.750.

Penggunaan setiap menitnya dikenakan biaya Rp 700. Adapun Cara menyewanya dengan mendownload aplikasi terlebih dahulu. Kemudian buat akun dan ikuti arahan Jika sudah siap, scan QR code pada sepeda menggunakan aplikasi.

Halaman:

Editor: Z Creators

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X