Modal 100 Ribu 'Kenyang' Eksplor 5 Wilayah Jakarta Seharian, Enggak Percaya?

- Selasa, 29 Maret 2022 | 16:13 WIB
Velodrome Rawamangun, arena balap sepeda prestisius dengan standar dunia (Jafriyal/IDZ Creators)
Velodrome Rawamangun, arena balap sepeda prestisius dengan standar dunia (Jafriyal/IDZ Creators)

Meski budget terbatas kamu bisa lho jalan-jalan dan melakukan banyak aktivitas di lima wilayah di Jakarta seharian,  percaya enggak?

Pertama, tentukan lokasi yang ingin dikunjungi. Kedua pastikan wilayah yang kamu kunjungi dilewati bus Transjakarta. Ketiga jangan lupa isi uang elektronik karena enggak semua halte punya fasilitas top up, terutama di akhir pekan.

-
Keliling Jakarta naik bus Transjakarta (Jafriyal/IDZ Creators)

Kali ini tempat pertama yang akan dikunjungi Tim IDZ Creators, Jafriyal, adalah Jembatan Pinisi di Jakarta Pusat. Jafriyal yang berangkat dari daerah Tomang menumpang Transjakarta koridor Pinang Ranti - Pluit lalu pindah ke koridor Blok M - Kota di halte Semanggi dan keluar di halte Karet - Sudirman. Sayangnya saat sampai di sini jembatannya belum dibuka untuk umum.

Jembatan Pinisi dilengkapi Anjungan Pandang Jakarta yang menunjukkan perkembangan Jakarta. Jembatan Pinisi memiliki sudut - sudut yang bagus untuk selfie. Kehadiran Jembatan Pinisi menambah lokasi ikonik baru Jakarta.

-
Jembatan Pinisi yang ikonik di Jakarta (Jafriyal/IDZ Creators)

Berikutnya Jafriyal berangkat ke daerah Kota Tua di Jakarta Barat dengan menumpang Transjakarta koridor Blok M - Kota. Ia pun turun di halte terakhir. Karena sudah lama enggak ke sini, Jafriyal cukup kaget melihat integrasi di Kota Tua karena arus pejalan kaki dan kendaraan dipisahkan lorong bawah tanah.

-
Jajan dan foto-foto di Kota Tua Jakarta (Jafriyal/IDZ Creators)

Saat di lorong kamu bisa melihat perkembangan Jakarta dari jaman kolonial hingga modern. Di sini kamu bisa mengunjungi museum Bank Indonesia dan Taman Fatahillah. Di Taman Fatahillah kamu akan dimanjakan dengan  aksi para cosplayer, bisa main sepeda dan melihat suasana pusat pemerintahan jaman kolonial. Puas main di Kota Tua saatnya makan.

-
Museum Bank Indonesia yang kaya akan nilai sejarah (Jafriyal/IDZ Creators)

Balik ke halte Kota Tua Jafriyal menumpang Transjakarta koridor Kota Tua - Gading Sunter. Turun di halte ITC Mangga Dua Jafriyal mencoba Bakmi Bangka Amin di lantai dua. Bakmi Bangka Amin adalah spot kuliner favorit di ITC Mangga Dua, Jakarta Utara. Jafriyal memesan Bakmi kuah udang. Warnanya hijau dan rasanya gurih sangat menggugah selera. Makan di sini menghabiskan Rp45 ribu untuk satu porsi bakmi udang dan dua botol air mineral.

-
Bakmi Udang yang ngehits di ITC Mangga Dua (Jafriyal/IDZ Creators)

Jakarta Barat, Pusat dan Utara sudah sekarang ke Jakarta Timur. Balik ke halte ITC Mangga Dua Jafriyal melanjutkan perjalanan ke Jakarta Timur dan menumpang Transjakarta koridor Kota Tua - Gading Sunter.

Lalu pindah di halte WTC Mangga Dua ke koridor Ancol - Kampung Melayu, karena engga ada koridor langsung dari Mangga Dua ke tujuan Jafriyal di Jakarta Timur. Jafriyal kemudian pindah lagi di halte Matraman Dua ke koridor Tosari - Pulogadung untuk ke Velodrome, Jakarta Timur.

-
Megahnya Velodrome Rawamangun, berstandar dunia (Jafriyal/IDZ Creators)

Velodrome Rawamangun sudah ada sejak 1973 dan memiliki luas bangunan 16 ribu meter persegi di atas lahan lima hektare. Arena ini direnovasi dan diresmikan kembali pada 15 Agustus 2018. Setelah direnovasi Velodrome menjadi arena balap sepeda prestisius dengan standar dunia dan salah satu yang terbaik di Asia.

Nah tujuan terakhir Jafriyal adalah Masjid Agung Al Azhar di Jakarta Selatan. Balik ke halte Velodrome Jafriyal menumpang koridor Tosari - Pulogadung. Sampainya di halte Tosari Jafriyal pindah ke koridor Blok M - Kota lalu turun di Halte Masjid Agung Al Azhar.

-
Berhenti sejenak di Masjid Al Azhar (Jafriyal/IDZ Creators)

Masjid Al Azhar adalah masjid terbesar di Jakarta sebelum Masjid Istiqlal hadir. Menara dan kubahnya memberi suasana Timur Tengah yang sangat kental. Selain masjid, di komplek ini ada sekolah dan universitas.

Selesai sudah jalan - jalan di lima wilayah Jakarta hari ini, semuanya menggunakan Transjakarta yang semakin nyaman. Jika dijumlahkan semua biaya perjalanan ini hanya membutuhkan Rp100 ribu dan masih kembalian.

Jadi jangan ragu untuk menggunakan fasilitas dan transportasi publik. Selain murah, kamu juga bisa menjaga alam.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X