Demi Viral, Kakek 75 Tahun Bercanda soal Bom di Pesawat, Beruntung Masih Diizinkan Terbang

- Kamis, 28 Juli 2022 | 10:15 WIB
Ilustrasi pesawat (Freepik)
Ilustrasi pesawat (Freepik)

Seorang kakek berusia 75 tahun asal Jepang nekat bercanda soal bom sesaat sebelum pesawat lepas landas. Pria tua itu melemparkan guyonannya demi menarik atensi dari sekitar.

Dikutip dari Soranews24, kakek tersebut awalnya hendak menaiki pesawat dari Kota Sendai, Prefektur Miyagi ke Kota Naha, Prefektur Okinawa.

Namun ketika seorang pramugari bertanya apakah dia membutuhkan bantuan untuk meletakkan tas jinjingnya di kompartemen atas. Spontan dua menjawab ya dan berkata "ada bom di dalamnya".

Mendengar perkataan kakek tersebut, kru pun segera menghentikan semua kegiatan untuk inspeksi keselamatan yang menunda lepas landas hingga 50 menit.

Menurut Polisi Prefektur Miyagi, seorang petugas pergi ke pesawat ketika bandara melaporkan gangguan tersebut.

Namun, petugas dihentikan oleh kru naik ke pesawat. Setelah kapten menganggap pesawat aman untuk terbang, akhirnya lepas landas dengan sekitar 100 penumpang, termasuk kakek tersebut.

Maskapai penerbangan tidak menuntut kakek tersebut, tetapi polisi pada 19 Juli mendakwanya dengan pelanggaran Undang-Undang Kejahatan Kecil karena mengganggu pekerjaan orang lain.

Baca juga: Inilah Overture, Pesawat Penumpang Tercepat di Dunia, New York-London Cuma 3,5 Jam!

Kakek itu dikatakan telah mengakui perbuatan kriminalnya dan menyatakan bahwa dia hanya turis biasa yang "membuat lelucon."

Hal yang dilakukan kakek tersebut pun berhasil mencuri atensi warganet. Tak sedikit dari mereka yang melontarkan berbagai tanggapan.

"Dia berusia 75 tahun, jadi dia pasti telah melihat laporan berita tentang banyak hal lain yang terjadi di seluruh dunia," tulis seorang warganet. 

"Bayangkan jika mereka benar-benar menemukan bom," sambung lainnya.

"Ini seperti ketika seseorang mengatakan 'Saya menderita COVID'" kata yang lain.

"Aku ingin tahu betapa canggungnya penerbangan itu setelahnya," timpal lainnya.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X