5 Negara Eropa Semakin Hidup Normal Meski Kasus Covid-19 Tinggi, Sudah Jarang Pakai Masker

- Selasa, 23 November 2021 | 13:18 WIB
Warga berada di persimpangan Jalan Oxford, London, Britania Raya (REUTERS/Toby Melville)
Warga berada di persimpangan Jalan Oxford, London, Britania Raya (REUTERS/Toby Melville)

Sejumlah negara Eropa dikabarkan tengah menghadapi gelombang keempat Covid-19. Dalam seharinya, ada puluhan ribu kasus baru Covid-19 yang dilaporkan.

Pemerintah dari sejumlah negara di kawasan tersebut berencana akan kembali melakukan penutupan wilayah atau lockdown menjelang perayaan Hari Natal dan libur panjang Tahun Baru 2022.

Dilansir CNN Internasional, seorang perwakilan WHO di Eropa, Hans Kluge mengatakan bahwa benua biru itu akan kembali menjadi pusat pandemi Covid-19 seperti yang terjadi setahun lalu.

Bahkan dia memprediksi kasus kematian akibat Covid-19 di Eropa bisa saja menembus angka setengah juta jiwa pada Februari 2022 mendatang.

Kendati demikian, kehidupan warga di sejumlah negara di Eropa tampak semakin hari semakin normal. Warga bebas dalam kerumunan di pusat hiburan, stadion olahraga, hingga pertunjukan musik.

Tidak hanya itu, menjelang perayaan Natal, ribuan warga setiap harinya berbondong-bondong mendatangi Christmas Market atau Pasar Natal yang berada di pusat-pusat kota untuk sekedar berbelanja.

Berikut penampakan kehidupan 5 negara Eropa yang terlihat normal meski kasus Covid-19 sedang tinggi.

1. Britania Raya

-
Warga meramaikan Pasar Natal di pinggir sungai London (REUTERS/Henry Nicholls)

Di Britania Raya, ratusan ribu warga setiap harinya memadati stadion untuk menyaksikan pertandingan olahraga sepak bola. Warga diminta untuk menerima vaksin dosis lengkap sebelum mendatangi pusat-pusat keramaian.

Selain itu, warga juga turut meramaikan Pasar Natal yang ada di pusat-pusat kota. Di London misalnya, setiap malam warga kota itu mendatangi Pasar Natal hanya untuk sekedar berbelanja.

Selain itu, sangat jarang sekali terlihat warga yang mengenakan masker padahal kasus Covid-19 sedang tinggi.

Dilansir dari World Meters, kasus baru Covid-19 di Britania Raya tercatat mencapai 44.917 kasus pada Senin (22/11/2021).

2. Jerman

-
Warga memadati upacara pembukaan Pasar Natal di Cologne, Jerman (REUTERS/Thilo Schmuelgen)

Sama seperti Britania Raya, warga Jerman juga dibebaskan untuk mendatangi pusat-pusat keramaian, termasuk menonton pertandingan olahraga di dalam stadion.

Warga Jerman diwajibkan menerima vaksin dosis lengkap sebelum mendatangi pusat-pusat keramaian.

Menjelang perayaan Natal, sejumlah Pasar Natal juga dibuka di beberapa kota di Jerman. Setiap harinya, warga Jerman meramaikan Pasar Natal untuk sekedar berbelanja.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X