Sambut Wisatawan, Pelabuhan Kumai Punya Terminal Penumpang Ikonik

- Kamis, 18 Juli 2019 | 15:26 WIB
Terminal penumpang Pelabuhan Kumai, Kalteng/Pelindo III
Terminal penumpang Pelabuhan Kumai, Kalteng/Pelindo III

PT Pelindo III pengelola pelabuhan penumpang kapal laut Panglima Utar Kumai, Kalimantan Tengah, telah merampungkan pembangunan terminal penumpang dengan fasilitas setara dengan bandar udara.

Gedung terminal penumpang Panglima Utar yang baru dibangun mengusung konsep modern dengan desain arsitektural mengedepankan karakteristik nuansa adat Dayak agar menjadi bangunan ikonik sebagai gerbang laut pariwisata.

Direktur Utama Pelindo III Doso Agung menegaskan, pembangunan terminal penumpang Kumai, untuk memberikan layanan yang terstandar karena akan berdampak pada peningkatan layanan penumpang laut. Sehingga transportasi laut menjadi lebih aman dan nyaman. 

Data Pelindo III, tercatat total penumpang di pelabuhan ini, hingga akhir Juni mencapai 117.107 orang, atau melonjak 72 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2018 lalu yang sejumlah 67.933 orang.

Gedung lama terminal penumpang di Pelabuhan Kumai sebelumnya, hanya berkapasitas 600 penumpang dengan luas bangunan 915 meter persegi. Pelindo III berinvestasi sebesar Rp 29 miliar membangun gedung baru yang berkapasitas 1.500 penumpang dengan bangunan seluas 3.200 meter persegi. 

"Fasilitas yang ditawarkan juga lengkap seperti ruang tunggu yang ber-AC, ramah difabel, ruang khusus merokok, ruang kesehatan, ruang laktasi, dan lain sebagainya," ujarnya.

Pelindo III tengah merampungkan pembangunan dan renovasi gedung terminal penumpang kapal laut pada 11 pelabuhan di Indonesia seperti di Provinsi Nusa Tenggara Timur, yakni Maumere, Ende, Ippi, Kupang, Waingapu, dan Kalabahi. 

Kemudian bergeser ke barat, juga dikerjakan di Pelabuhan Bima, Nusa Tenggara Barat, dan Pelabuhan Benoa, Bali. Juga untuk Kalimantan, yakni di Batulicin, Sampit, dan Kumai.
 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

15 Negara Terkecil di Dunia yang Layak Dijelajahi

Kamis, 28 Maret 2024 | 06:20 WIB
X