Berikut Daftar Paspor Terkuat di Dunia di Tengah Pandemi Corona

- Senin, 22 Juni 2020 | 11:58 WIB
Ilustrasi paspor. (Pixabay)
Ilustrasi paspor. (Pixabay)

Henley Passport Index belum lama ini merilis daftar paspor terkuat di dunia. Dalam daftar itu, paspor Jepang menempati peringkat teratas sebagai paspor paling kuat di dunia.

Posisi peringkat pertama sebelumnya ditempati oleh Singapura dalam daftar paspor terkuat tahun 2019.

Pemegang paspor Jepang dapat berkelana ke 191 negara di dunia tanpa visa. Sementara itu, peringkat kedua yang ditempati oleh paspor Singapura bisa mengakses 190 negara di dunia tanpa visa.

Peringkat ketiga, Jerman dan Korea Selatan bisa masuk ke 189 negara di dunia tanpa visa.

Posisi keempat diisi oleh paspor Prancis, Jerman, Finlandia, Luxembourg, dan Italia, semuanya dapat mengakses 188 negara tanpa visa.

Inggris dan Amerika Serikat sama-sama berada di tempat ketujuh dengan akses masuk ke-185 negara tanpa visa.

Tidak ada daftar kekuatan paspor yang berubah di tengah pandemi corona saat ini. Sebab, hasil peringkat tersebut didasarkan sebelum terjadinya pandemi corona.

"Dengan 3,5 miliar orang, hampir setengah dari populasi global, saat ini hidup dalam kurungan sukarela atau wajib. Hasil terbaru menimbulkan pertanyaan yang menantang tentang apa arti sebenarnya kebebasan perjalanan dan mobilitas global, baik saat ini dan di masa depan pasca-pandemi yang sangat tidak pasti," demikian pernyataan Henley Passport Index dikutip dari Forbes.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X