Penemuan Fosil Ikan Karnivora Raksasa di Patagonia

- Selasa, 7 Juli 2020 | 13:08 WIB
Fosil ikan raksasa. (ANTARA/REUTERS/Benoit Tessier)
Fosil ikan raksasa. (ANTARA/REUTERS/Benoit Tessier)

Di Patagonia tepatnya di perbatasan Argentina dan Chile, ditemukan fosil ikan karnivora raksasa yang diperkirakan berusia 70 juta tahun. Disebutkan bahwa fosil itu adalah Xiphactinus, salah satu ikan predator terbesar yang ada dalam sejarah Bumi.

Dikutip dari Antara, fosil tersebut ditemukan oleh ahli paleontologi Argentina dan dipublikasikan dalam jurnal ilmiah "Alcheringa: An Australasian Journal of Palaeontology".

Tercatat bahwa ikan itu berenang di laut Patagonian pada akhir Zaman Kapur (Cretaceous), ketika suhu di sana jauh lebih beriklim daripada sekarang.

-
Fosil ikan karnivora raksasa. (Antara/HO)

Kemudian, fosil karnivora yang memiliki gigi tajam dan penampilan menyeramkan itu ditemukan di dekat danau Colhue Huapial sekitar 1.400 kilometer selatan Buenos Aires.

Adapun ciri-ciri ikan itu meliputi mempunyai tubuh ramping dengan panjang mencapai 6 meter, kepala besar, rahang besar dan gigi setajam jarum.
 

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X