5 Destinasi Wisata di Indonesia yang Sarat akan Nilai Budaya, Liburan sambil Belajar!

- Senin, 4 Juli 2022 | 20:30 WIB
Museum Batam Raja Ali Haji, Batam. (Instagram/@museumbatam_rah)
Museum Batam Raja Ali Haji, Batam. (Instagram/@museumbatam_rah)

Jalan-jalan enggak hanya harus ke alam seperti pantai atau gunung, tidak ada salahnya untuk jalan-jalan ke tempat wisata yang sarat akan nilai budaya.

Tentunya di sana kamu tidak hanya liburan, tapi kamu bisa belajar memaknai arti keberagaman, kekhasan budaya lokal, bahkan mendapat inspirasi dari cerita historis dari tempat tersebut.

Nah, berikut ini beberapa pilihan destinasi wisata yang sarat akan nilai budaya.

1. Pulau Kemaro, Palembang

Pulau Kemaro berada di tengah sungai Musi, dengan daya tarik pagoda yang sangat megah di tengahnya. Tempat ini jadi saksi bisu Legenda Kisah Cinta sehidup semati antara saudagar Tiongkok, Tan Bun An kepada gadis Palembang, Siti Fatimah yang jadi asal-usul lahirnya Pulau Kemaro atau kemarau.

Baca juga: Tenun Pagatan, Wisata Budaya Tradisional Asal Bugis

2. Istana Maimun, Kota Medan

Ikon kota Medan yang satu ini jadi bukti masa kejayaan Kesultanan Deli yang telah berdiri gagah selama ratusan tahun. Kemegahan bangunan yang didominasi dengan warna kuning keemasan, ternyata pengaruh tiga kebudayaan yang menyelimutinya. Yakni tradisional Melayu, Arsitektur Islam, serta Eropa.

-
Istana Maimun, Kota Medan. (Instagram/@istana_maimoon)

3. Taman Sari, Yogyakarta

Istana air yang melambangkan kejayaan Kerajaan Keraton Yogyakarta yang dulunya merupakan arena rekreasi keluarga para raja. Mitos menarik untuk ditelusuri bahwa lorong di istana air ini bisa tembus sampai Pantai Selatan.

4. Saung Angklung Udjo, Bandung

Saung Angklung Udjo, Bandung berdiri sejak tahun 1966, tempat ini menjadi sebuah ruangan eksplorasi seni pertunjukan. Tak hanya pertunjukan angklung, tempat ini menjadi ruang pertunjukan serta inspirasi bagi kamu yang berkenan mengapresiasi peristiwa seni-budaya.

-
Saung Angklung Udjo, Bandung. (Instagram/@angklungudjo)

5. Museum Batam Raja Ali Haji, Batam

Museum ini tak lekat dengan kebudayaan Melayu, rasakan nuansa asli perjalanan dalam peradaban Kota Batam mulai dari zaman Kerajaan Riau Lingga, masa Temenggung Abdul Jamal, masa Jepang, sampai era Kota Batam saat ini.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

15 Negara Terkecil di Dunia yang Layak Dijelajahi

Kamis, 28 Maret 2024 | 06:20 WIB
X