Teluk Tomini Tawarkan Wisata Melihat Hiu Paus, Jadi Destinasi Favorit

- Kamis, 18 November 2021 | 13:02 WIB
Perairan Teluk Tomini di Bone Bolango. (Dok. Kemenparekraf)
Perairan Teluk Tomini di Bone Bolango. (Dok. Kemenparekraf)

Gorontalo menawarkan potensi alam dan budaya yang menjadi daya tarik untuk wisatawan. Provinsi ini pun menjadi salah satu destinasi favorit wisatawan Nusantara.

Mulai dari Danau Limboto, Air Terjun Ayuhulajo, Pantai Bolihutuo, hingga Pantai Indah Boalemo bisa menjadi tujuan wisata kamu.

Namun ada satu destinasi yang mungkin akan menggugah keinginan wisatamu yang selama ini dipendam. Yakni melihat Hiu Paus Botubarani di Kabupaten Bone Bolango.

Hiu Paus ini bisa dilihat di pantai yang menghadap perairan Teluk Tomini. Biasanya mereka akan muncul ke permukaan saat mencari makan di pagi dan sore hari.

-
Perairan Teluk Tomini di Bone Bolango. (Dok. Kemenparekraf)

Jika ingin snorkeling untuk menyaksikan Hiu Paus secara langsung, traveler bisa menceburkan diri ke air. Hal ini juga sempat dilakukan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno.

Beberapa waktu yang lalu, Sandiaga snorkeling dan melihat sekelompok hiu paus yang berjumlah enam ekor.

Sandiaga menekankan wisata ini perlu dinikmati dan dikembangkan dengan menerapkan konsep 3S. Yaitu spirituality, serenity, dan sustainability.

"Spirituality, menghargai kebesaran Allah dengan makhluk-Nya yang perlu kita jaga kelestariannya. S yang kedua adalah serenity, dengan kesunyian, dengan ketenangan, dengan kearifan itu yang harus kita jaga, dan S yang terakhir sustainability, keberlanjutan lingkungan," kata Sandiaga beberapa waktu lalu.

Sandiaga mengungkapkan konsep 3S ini harus dihadirkan di Wisata Hiu Paus Botubarani. Tujuannya agar destinasi wisata ini tetap terjaga keasriannya.

"Komitmennya bahwa Teluk Tomini ini secara alami menjadi biota yang keberagamannya sangat luas. Jadi komitmen kita di pemerintah pusat dan daerah adalah pariwisata yang berkelanjutan lingkungan, oleh karena itu ini harus dijaga," ungkap Sandiaga.

-
Perairan Teluk Tomini di Bone Bolango. (Dok. Kemenparekraf)

 

Bupati Bone Bolango Namai Hiu Paus Sandiaga Salahuddin Uno

Dalam kesempatan itu, Bupati Bone Bolango, Hamim Pou menamai salah satu dari enam hiu paus yang mereka temui dengan nama Sandiaga Salahuddin Uno. Hamim mengatakan penamaan tersebut merupakan suatu tradisi di daerah ini.

"Satu dari enam ekor hiu paus yang muncul ini kami beri nama Sandiaga Salahuddin Uno dengan panjang enam meter," ujar Hamim.

BACA JUGA: Abu Dhabi Punya Akuarium Terbesar di Timur Tengah, Dinamai The National Aquarium

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X