Penampakan Objek Wisata Kota Tua Bengkulu Amblas Akibat Luapan Air Sungai

- Minggu, 26 Februari 2023 | 11:00 WIB
Kawasan Kota Tua Bengkulu ambruk. (ANTARA FOTO/Muhammad Izfaldi/Lmo/aww)
Kawasan Kota Tua Bengkulu ambruk. (ANTARA FOTO/Muhammad Izfaldi/Lmo/aww)

Objek wisata Kota Tua Bengkulu yang diresmikan November 2021 itu amblas akibat luapan air sungai. Insiden ini terjadi pada Sabtu (25/2/2023) berdasarkan keterangan foto dari Antara.

Dilihat dari foto tersebut, tempak garis polisi melintang demi keamanan warga. Kerusakan kawasan wisata itu tampak cukup parah, aspal tampak retak dan dinding tampak ambruk.

Baca juga: Jelang Liburan Imlek, Kawasan Wisata The Nusa Dua Siap Sambut Pelancong

Sebelum diresmikan jadi kawasan tempat wisata, dulunya tempat itu hanya bantaran sungai Bengkulu yang biasa saja. Airnya berwarna cokelat dan kerap banjir.

-
Kawasan Kota Tua Bengkulu ambruk. (ANTARA FOTO/Muhammad Izfaldi/Lmo/aww)

Dengan kerja sama pemerintah pusat dan Kota Bengkulu, tempat yang dulunya bisa saja diubah menjadi tempat wisata yang diminati masyarakat, yang diberi nama 'Kawasan Kota Tuo'.

Baca juga: Jelang Liburan Imlek, Kawasan Wisata The Nusa Dua Siap Sambut Pelancong

Beton yang dibangun tepat di tepi sungai membuat pengunjung seolah berdiri di atas air. Di sana pemerintah kota juga membangun ruang terbuka hijau berupa taman yang berfungsi sekaligus sebagai penahan banjir.

Tapi sekarang, akibat cuaca buruk yang terus melanda di Bengkulu, kawasan Kota Tua yang baru diresmikan kurang dari du a tahun itu saat ini tidak bisa dikunjungi karena kerusakan yang terjadi.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X