6 Rekomendasi Tempat Wisata di Athena, Yunani, Penuh Sejarah Peradapan Masa Lalu

- Selasa, 30 Mei 2023 | 14:41 WIB
Kota Athena dilihat dari puncak Acropolis. (Z Creators/Fabiola Lawalata)
Kota Athena dilihat dari puncak Acropolis. (Z Creators/Fabiola Lawalata)

Memiliki koleksi bangunan bersejarah sejak ribuan tahun lalu, Yunani pantas untuk dikunjungi. Rasanya belum sah jadi pelancong dunia jika belum menginjakkan kaki di negeri para dewi dan dewa. 

Berkunjung ke Yunani bisa diawali dengan mengeksplor Athen. Sebagai Ibu Kota Yunani, Athena juga jadi rumah bagi acropolis dan parthenon yang dipuja banyak orang sejak lama. 

Berikut 6 atraksi wisata di Athena yang jangan dilewatkan jika berkunjung ke sana:

1. Acropolis

-
Kota Athena dilihat dari puncak Acropolis. (Z Creators/Fabiola Lawalata)

Telah ada sejak abad ke-5 SM, Acropolis adalah situs peradaban manusia paling terkenal di Yunani. Acropolis diartikan sebagai bukit tertinggi, sesuai dengan namanya yang memang terletak di atas bukit kapur di atas kota Athena.

Dengan harga tiket masuk terusan seharga Rp300 ribu, tiket tersebut bisa dipakai masuk ke beberapa situs di Athena. 

2. Parthenon

-
Parthenon, Yunani. (Z Creators/Fabiola Lawalata)

Pethanon merupakan kuil yang didedikasikan untuk Dewi Athena, dewi pelindung Kota Athena. Menurut sejarah pada sekitar abad ke-6, Parthenon sempat digunakan sebagai gereja, Dewi Athena yang dipuji-puji tergantikan oleh hadirnya Perawan Maria. 

Lalu fungsi Parthenon kembali berubah ketika pasukan Ottoman Turki menduduki Yunani, Parthenon pun berubah menjadi masjid.

Pemandangan Kota Athena dari atas Bukit Parthenon terlihat seperti kotak-kotak kubus berwarna putih yang seragam, spot populer jika ingin menikmati matahari terbenam.

3. Theatre of Dionysus

-
Theatre of Dionysus, Yunani. (Z Creators/Fabiola Lawalata)

Ini adalah cikal bakal dunia teater yang kita kenal sekarang. Terletak di bukit Acropolis dan sesuai namanya, teater ini didedikasikan untuk dewa Dionysus yang dalam metologi Yunani kuno adalah dewa kesuburan dan minuman anggur.

4. Temple of Olympian Zeus

-
Temple of Olympian Zeus, Yunani. (Z Creators/Fabiola Lawalata)

Kuil ini adalah yang terbesar di Yunani dan diperlukan hampir 7 abad untuk menyelesaikannya, dimulai pada abad 515 SM atas perintah Peisistratos dan di bawah kepemimpinan Kaisar Hardian pada abad 132 SM. Kuil itu akhirnya selesai dan didedikasikan untuk Zeus Olympios. 

Halaman:

Editor: Z Creators

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X