Bandara YIA dan Borobudur Akan Terhubung dengan Kereta Api

- Selasa, 10 Desember 2019 | 11:38 WIB
Skyscrapercity
Skyscrapercity

Pemerintah Republik Ceko dan Pemerintah Daerah DI Yogyakarta bersiap melakukan kerja sama dalam bidang transportasi, yakni infrastruktur konektivitas transportasi dari dan ke bandara baru Yogyakarta International Airport (YIA).

"Sudah ada pembicaraan untuk kami bisa ikut berpartisipasi terkait konektivitas yang menghubungkan antara bandara baru (YIA) dengan kota Yogyakarta, juga bandara baru dengan Borobudur. Saat ini sudah ada minat dari beberapa perusahaan asal Ceko untuk kerja sama soal ini," kata Sekretaris Negara Menteri Urusan Luar Negeri Republik Ceko, Miloslav Stasek.

Hal itu dikatakan Stasek setelah bertemu dengan Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X di Yogyakarta, Senin (9/12). Dalam pertemuan itu, keduanya membahas penyediaan transportasi bagi warga Ceko untuk ke Yogyakarta.

"Bagi kami Yogyakarta merupakan daerah pariwisata utama, sehingga harus dipikirkan pula kedatangan turis asal Ceko. Karena itu kami juga mendiskusikan membuka penerbangan langsung dari Ceko," kata dia.

Nantinya, kerja sama transportasi ini juga akan berkaitan dengan kereta api yang bakal bekerja sama dengan perusahaan asal Ceko.

"Kerja sama ini sudah terkonsolidasi dan akan dilakukan dengan PT. KAI namun memang lokasi kerja sama ada di Yogya," kata dia.

Adapun kerja sama transportasi kereta api itu yang pertama adalah menghubungkan YIA dengan kota Yogyakarta, kedua menghubungkan YIA dengan kawasan wisata Candi Borobudur.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

15 Negara Terkecil di Dunia yang Layak Dijelajahi

Kamis, 28 Maret 2024 | 06:20 WIB
X